Senin 07 Jan 2013 03:09 WIB

Hati-hati Bikin Kolam Ikan, Dua Anak Ini Korbannya

Kolam ikan gurame (ilustrasi).
Foto: blogspot.com
Kolam ikan gurame (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID, TEMANGGUNG---Dua anak perempuan meninggal dunia tenggelam di kolam ikan di Dusun Surodadi, Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah. Dua korban tersebut, yakni Iftikhatul (8) anak pasangan Abdul Khadil dan Muamanah dan Atika Hidayat (7) anak pasangan Sambudi dan Lastri.

Warga Surodadi, Desa Bengkal, Kecamatan Kranggan, Mansyur mengatakan, kedua korban tersebut sebelumnya bermain bersama dengan anak-anak yang lain di sekitar kolam depan masjid Desa Bengkal. "Tiba-tiba salah satu anak, yakni Atika terpeleset dan tercebur ke kolam sedalam lima meter tersebut," katanya.

Kemudian, Iftikhatul yang melihat temannya tercebur ke dalam kolam berupaya menolongnya, namun dia sendiri juga ikut tenggelam. Mengetahui kondisi tersebut, anak-anak yang lain berlarian minta tolong kepada warga.

Mansyur mengatakan, saat warga berdatangan ke lokasi dan ingin menyelamatkan korban, ternyata korban telah meninggal.

Ia menuturkan, jenazah korban kemudian dimandikan dan dishalatkan di masjid, selanjutnya dimakamkan di pemakaman umum Desa Bengkal. Kondisi orang tua kedua korban terlihat syok dengan peristiwa tersebut.

sumber : antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement