Senin 07 Jan 2013 22:46 WIB

Hujan Lebat Hadirkan 'Sungai' di Jalanan Denpasar

Rep: Ahmad Baraas/ Red: Didi Purwadi
Banjir (ilustrasi).
Foto: Antara/Muhammad Iqbal
Banjir (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID, DENPASAR -- Hujan lebat yang mengguyur Denpasar sejak sore tadi mengakibatkan genangan air cukup dalam pada beberapa tempat di wilayah kota Denpasar. Genangan setinggi betis orang dewasa itu antara lain terjadi di kawasan jalan Buana Raya dan jalan Rinjani, Monang Maning, Denpasar.

"Ini sudah biasa terjadi saat hujan lebat, daerah kami past tergenang air," kata Iwan Sutrisna, salah seorang warga Onang Maning Denpasar.

Pemerintah sebenarnya sudah membuatkan solusi mengatasi banjir di kawasan jalan Rinjani. Yakni, mereka membuatkan gorong-gorong berukuran dua kali dua meter di bawah jalan Gunung Rinjani.

Tapi karena debit air cukup besar, air di jalan tidak segera masuk ke selokan yang lubang pembuangannnya berkuran kecil.  "Makanya begitu hujan deras, air langsung memenuhi badan jalan yang menyerupai sungai," kata Iwan.