Jumat 18 Jan 2013 14:08 WIB

Banjir, Penanganan Perkara Turun 50 Persen

Rep: Erik Purnama Putra/ Red: Mansyur Faqih
Gedung Mahkamah Agung
Foto: M.Syakir/dok.Republika
Gedung Mahkamah Agung

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA --  Banjir yang terjadi di sebagian besar wilayah DKI Jakarta sejak Kamis (17/1) cukup mengganggu proses persidangan di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta. Termasuk juga di Mahkamah Agung (MA). 

Kepala Biro Hukum dan Humas MA, Ridwan Mansyur mengatakan, banjir menyebabkan penyelesian perkara menurun hingga 50 persen.

"Banjir mengakibatkan kegiatan acara persidangan terganggu hampir separuhnya akibat tidak lengkapnya pihak-pihak dalam berperkara," katanya, Jumat (17/1).

Menurutnya, kondisi itu memengaruhi penyelesaian perkara di MA lantaran banyak hakim agung yang tinggal di Jakarta. Tidak sedikit di antara mereka yang rumahnya terendam banjir sehingga telat berangkat ke kantor. 

"Mereka tidak bisa ke kantor karena terjebak banjir, sidang jadinya ditunda," katanya.

Dampak banjir, lanjut dia,  masih terasa hingga kini. Karena banyak pegawai pengadilan yang tidak masuk kerja. Akses jalan pun tertutup dan tidak bisa dilewati. Sehingga membuat sebagian staf meliburkan diri. 

Berdasarkan pantauan Republika, tidak terlihat petinggi MA yang hadir menunaikan shalat Jumat di masjid di kompleks MA. Hanya beberapa staf dan panitera saja yang terlihat. Parkiran pun terlihat sepi. 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement