Ahad 20 Jan 2013 10:13 WIB

Pagi Ini, Debit Air Katulampa Turun

Rep: Lida Puspaningtyas/ Red: Dewi Mardiani
Bendung Katulampa, Kelurahan Katulampa, Kecamatan Bogor Timur
Bendung Katulampa, Kelurahan Katulampa, Kecamatan Bogor Timur

REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR -- Akhir pekan yang cukup cerah, Ahad (20/1), terjadi sejak satu minggu terakhir yang berat bagi warga Jakarta. Air yang sebelumnya meluap pun telah surut di beberapa wilayah.

Debit air Ciliwung yang menurun di Bendung Katulampa berperan dalam surutnya banjir Jakarta. Sejak Sabtu (19/1) lalu, intensitas hujan berkurang meski pun langit masih diselimuti awan mendung.

Ahad pagi ini, debit air Bendungan Katulampa pun berkurang dari Siaga III menjadi Siaga IV. Andi Sudirman, Kepala Penjaga Bendungan Katulampa mengatakan tinggi muka air menjadi 80 cm dari sebelumnya 180 cm.

''Cuaca hari ini terang, tidak hujan,'' kata Andi. Namun, masyrakat diminta tetap waspada terhadap kemungkinan curah hujan yang masih meningkat.

Mengingat, Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG)  masih memprediksi puncak musim hujan hingga Februari 2013.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement