Rabu 23 Jan 2013 14:50 WIB

Asik, Menteri Asal Parpol Cuti Sehari Buat Kampanye

Rep: Esthi Maharani/ Red: A.Syalaby Ichsan
Pengundian nomor urut parpol
Foto: Antara/Prasetyo Utomo
Pengundian nomor urut parpol

REPUBLIKA.CO.ID,  JAKARTA -- Menteri yang berasal dari partai politik mendapatkan cuti satu hari dari Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.

Mereka diberikan kesempatan untuk berkampanye sampai pesta demokrasi di 2014 dimulai. Menteri Dalam Negeri Gamawan Fauzi mengatakan, nantinya pengaturan cuti para menteri yang berasal dari partai politik itu diatur dalam Peraturan Presiden (Perpres).

Dia sudah melaporkan dan menyarankan hal tersebut kepada Presiden, Selasa (22/1) malam. “Beliau (Presiden SBY) menyatakan; oke saya sepakat tiga hari; Jumat, Sabtu, Minggu. Sabtu-Minggu kan libur, jadi ditambahlah satu harilah,” katanya.

Menurutnya, pemberian cuti agar demokrasi tetap subur tetapi kinerja menteri juga tetap berjalan. Apalagi, Presiden SBY sudah sering mengingatkan agar para menteri tetap fokus dalam pembangunan di dua tahun mendatang.