Senin 28 Jan 2013 22:24 WIB

Presiden Instruksikan Kepala Daerah Ikut Selesaikan Konflik

Rep: Esthi Maharani/ Red: Mansyur Faqih
Djoko Suyanto
Foto: Republika / Tahta Aidilla
Djoko Suyanto

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Instruksi Presiden (Inpres) nomor 2/2013 tentang keamanan dan ketertiban masyarakat mengharuskan kepala daerah bekerja lebih keras. Sebab, kepala daerah mau tak mau memiliki tugas tambahan untuk menjadi koordinator guna mencegah pontesi konflik. 

Bahkan, ikut menyelesaikan konflik sosial yang terjadi. 

Menko Polhukam Djoko Suyanto mengatakan, inpres itu dikeluarkan agar penanganan konflik yang berpengaruh dapat dilakukan secara terkoordinasi dan terpadu. Sehingga sistem penanganan gangguan lebih responsif, mencegah potensi, dan tidak ada pembiaran. 

Karenanya, kepala daerah diharapkan lebih aktif untuk mengelola potensi konflik. 

"Diharapkan pengelolaan aspek harus dikenali oleh para kepala daerah. Potensi kerawanan masing-masing. Konflik dan karakteristik yang ada," katanya Senin (28/1). 

Menurutnya, setiap daerah perlu memiliki peta konflik masing-masing. Mulai dari apa yang terjadi, masalah yang ada, hingga langkah awal jika terjadi tindak kekerasan. 

"Koordinasikan pelaksanaan peningkatan efektifitas gangguan keamanan," katanya. 

Tak hanya itu, ia pun meminta agar kepala daerah ikut menjelaskan ketika konflik sosial terjadi. Selama ini, keterangan ke publik hanya berasal dari aparat keamanan. 

Namun, dengan adanya inpres ini, kepala daerah pun wajib memberikan penjelasan. Mulai dari bagaimana langkah yang diambil ketika terjadi kekerasan dan melaporkan secara berjenjang kepada pusat.

"Perlu memberikan penjelasan ke publik agar konfliknya tidak berkembang pada hal-hal yang tidak proporsional sumbernya. Termasuk jenis-jenis sumbernya dan jenis tindakan yang ada di masyarakat," papar dia.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
۞ وَلَقَدْ اَخَذَ اللّٰهُ مِيْثَاقَ بَنِيْٓ اِسْرَاۤءِيْلَۚ وَبَعَثْنَا مِنْهُمُ اثْنَيْ عَشَرَ نَقِيْبًاۗ وَقَالَ اللّٰهُ اِنِّيْ مَعَكُمْ ۗ لَىِٕنْ اَقَمْتُمُ الصَّلٰوةَ وَاٰتَيْتُمُ الزَّكٰوةَ وَاٰمَنْتُمْ بِرُسُلِيْ وَعَزَّرْتُمُوْهُمْ وَاَقْرَضْتُمُ اللّٰهَ قَرْضًا حَسَنًا لَّاُكَفِّرَنَّ عَنْكُمْ سَيِّاٰتِكُمْ وَلَاُدْخِلَنَّكُمْ جَنّٰتٍ تَجْرِيْ مِنْ تَحْتِهَا الْاَنْهٰرُۚ فَمَنْ كَفَرَ بَعْدَ ذٰلِكَ مِنْكُمْ فَقَدْ ضَلَّ سَوَاۤءَ السَّبِيْلِ
Dan sungguh, Allah telah mengambil perjanjian dari Bani Israil dan Kami telah mengangkat dua belas orang pemimpin di antara mereka. Dan Allah berfirman, “Aku bersamamu.” Sungguh, jika kamu melaksanakan salat dan menunaikan zakat serta beriman kepada rasul-rasul-Ku dan kamu bantu mereka dan kamu pinjamkan kepada Allah pinjaman yang baik, pasti akan Aku hapus kesalahan-kesalahanmu, dan pasti akan Aku masukkan ke dalam surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai. Tetapi barangsiapa kafir di antaramu setelah itu, maka sesungguhnya dia telah tersesat dari jalan yang lurus.”

(QS. Al-Ma'idah ayat 12)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement