REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kekalahan 0-5 tim nasional Indonesia dalam laga ujicoba melawan tim nasional Yordania, Kamis (31/1) malam WIB, tak menyurutkan semangat penggawa Merah Putih jelang laga melawan Irak di Pra Kualifikasi Piala Asia 2015 pada 6 Februari mendatang.
Koordinator timnas, Bob Hippy, menyebut kekalahan dalam partai ujicoba semalam, bakal diambil sebagai pelajaran untuk mempersiapkan tim nasional Indonesia untuk tampil lebih baik.
Bob meminta masyarakat untuk tidak mengolok-olok performa para penggawa merah putih yang telah bersusah payah membela merah putih. Baginya, persoalan ini lebih kepada sikap klub yang dinilai gagal melakukan pembinaan kepada para pemain yang dikirimkan ke timnas.
"Persoalan ini bukan ada pada pembinaan para pemain di timnas, tapi pertanyaannya adalah bagaimana proses pembinaan klub terhadap pemain itu," ujar Bob ketika dihubungi, Jumat (1/2).