Ahad 03 Feb 2013 11:54 WIB

Masjid Az-Zikra 'Disemuti' Jamaah

Rep: Lida Puspaningtyas/ Red: Damanhuri Zuhri
Ustad Arifin Ilham dalam majelis zikirnya
Foto: REPUBLIKA
Ustad Arifin Ilham dalam majelis zikirnya

REPUBLIKA.CO.ID, SENTUL -- Masjid Az-Zikra yang berlokasi di Desa Cipambuan, Sentul Selatan, Kabupaten Bogor dipadati ribuan jamaah, Ahad (3/2). Masjid seluas 12.600 meter persegi ini sudah disemuti jamaah dari berbagai daerah sejak subuh sekitar pukul 05.00 WIB.

Masjid yang semula bernama Mesjid Muammar Qaddafy ini tengah mengadakan Dzikir Akbar yang dilaksanakan setiap bulan. Ustaz Arifin Ilham,  memimpin dzikir sejak sekitar pukul 06.00 WIB hingga pukul 09.00 WIB.

Jamaah berasal dari berbagai daerah di Jakarta, Bekasi, Tangerang dan Bogor. Salah satunya Anisah yang berasal dari Tanjung Priok, Jakarta Utara. Ia mengaku rutin mengikuti Dzikir Akbar setiap bulannya bersama suami dan anaknya.

Selain Dzikir Akbar, beberapa program dilakukan harian, mingguan, bulanan dan tahunan. Seperti Tadabur Al Qur'an dan Taman Pendidikan Al Qur'an setiap harinya, Kajian muslimah setiap minggu, Dzikir Akbar setiap bulan juga Tabligh Akbar setiap tahunnya.

Para jamaah yang didominasi berpakaian putih ini memenuhi setiap sudut masjid yang mampu memuat 22 ribu jamaah. Ruangan masjid di setiap lantai dipenuhi hingga pelataran, tangga, dan tempat parkir. Bahkan beberapa jamaah tak dapat memasuki masjid hingga memilih di lapangan dekat masjid.

Tempat parkir masjid pun dipenuhi kendaraan pribadi hingga bus-bus besar yang membawa rombongan pengajian. Ribuan jamaah ini berasal dari semua lapisan masyarakat dan didominasi oleh ibu-ibu.

Selain Dzikir Akbar, di Masjid Az-Zikra tepatnya di ruang Khadijah pun dilakukan acara launching tampilan baru media Islam online Arrahmah.com dan Talkshow Peran Media Islam online Masa Depan bersama Ustaz Arifin Ilham dan beberapa narasumber lain.

N

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement