REPUBLIKA.CO.ID, -- Kejayaan "Hansel and Gretel: Witch Hunters" di puncak tangga Box Office tidak berlangsung lama.
Di akhir pekan kemarin, yang juga disebut sebagai pekan Super Bowl di Amerika, Hansel and Gretel disingkarkan film romantis komedi berjudul "Warm Bodies".
Film yang berkisah tentang seorang zombie yang berubah wujud menjadi manusia ini berhasil meraih pendapatan sebesar 19,5 juta dolar AS.
"Hansel and Gretel" sendiri harus turun ke peringkat dua dengan pendapatan sebesar 9,2 juta dolar AS. Pendapatan ini turun sekitar 44 persen dari pendapatannya di pekan lalu, dikutip dari Aceshowbiz, Senin (4/2).
Berada di urutan ketiga adalah film nominasi Oscar, "Silver Linings Playbook". Film ini meraih pendapatan sebesar 8,1 juta dolar AS. Secara keseluruhan, "Silver Lining Playbook" dalam penjualan domestiknya (Amerika Utara) mencapai 80,3 juta dolar AS.
Sedangkan di posisi lima ditemppati "Mama" dan "Zero Dark Thirty". Masing-masing mendapat pendapatan sebesar 6,7 juta dolar AS dan 5,3 juta dolar AS.
Berikut daftar 10 besar Box Office untuk penjualan di Amerika Utara periode 1-3 Februari 2013:
- "Warm Bodies" - 19.5 juta dolar AS
- "Hansel and Gretel: Witch Hunters" - 9.2 juta dolar AS
- "Silver Linings Playbook" - 8.1 juta dolar AS
- "Mama" - 6.7 juta dolar AS
- "Zero Dark Thirty (2012)" - 5.3 juta dolar AS
- "Bullet to the Head" - 4.5 juta dolar AS
- "Parker" - 3.2 juta dolar AS
- "Django Unchained" - 3 juta dolar AS
- "Les Miserables" - 2.4 juta dolar AS
- "Lincoln" - 2.4 juta dolar AS