Selasa 05 Feb 2013 12:25 WIB

Persib Puas Raihan Dua Poin dari Papua

Persib Bandung
Foto: simamaung.com
Persib Bandung

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pelatih Persib Bandung Jajang Nurjaman mengaku puas dengan raihan dua poin timnya saat melawan tuan rumah Persiram Raja Ampat dan Persidafon Dafonsoro dalam lanjutan kompetisi Indonesia Super League (ISL) 2013.

Sebelum berangkat ke Papua, Jajang memang menargetkan tim asuhannya mampu menahan imbang dua tim tuan rumah. Lawatan ke Papua yang terkenal angker memang tidak mudah bagi klub mana pun sehingga hasil seri menjadi target yang dinilai realistis.

“Bersyukur dua pertandingan awal Papua ini kita meraih hasil dua poin, sesuai target minimal, meskipun sebenarnya kita punya peluang untuk menang," ujar pelatih yang biasa dipanggil Janur itu seperti dilansir situs Simamaung.

Janur pun memberikan ucapan selamat kepada para pemainnya atas kinerja mereka dalam pertandingan melawan Persidafon di Stadion Barnabas Youwe, Sentani, Papua, Senin (4/2) sore. Janur menilai, penampilan Firman Utina cs kali ini setidaknya sama dengan performa Persib kontra Persiram.

“Kita sebetulnya lebih bisa menguasai jalannya pertandingan sore ini, terjadi beberapa peluang untuk kita, tapi penyelesaian akhirnya yang belum ada pada level yang kita inginkan,” tuturnya.

Disinggung mengenai pengadil pertandingan, Janur menilai kinerja wasit Yandri pada laga ini cukup baik. Tidak seperti partai sebelumnya ketika Janur mengungkapkan kekecewaannya terhadap wasit Kusni yang memimpin pertandingan Persib kontra Persiram.

“Saya cukup puas dengan kinerja wasit sore ini, beda dengan kemarin (lawan Persiram),” katanya.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement