REPUBLIKA.CO.ID, MANDAILING -- Banjir bandang terjadi di Desa Humbang I, Kecamatan Naga Juang, Kabupaten Mandailing Natal, Sumatera Utara Rabu (13/2).
Banjir bandang disebabkan debit Sungai (Aek) Gajah yang tiba-tiba naik dan menerjang pondok milik Hanum Siregar (40 tahun).
Akibatnya, Hanum beserta kedua putranya. Ayub (11 tahun) dan Gio (5 tahun) terseret air. Tim SAR telah menemukan Hanum dalam keadaan meninggal sedangkan kedua anaknya hingga saat ini masih dalam pencarian.
Selain merenggut korban, banjir bandang menyebabkan 50 kepala keluarga (KK) mengungsi. BPBD Provinsi Sumatra Utara dan BPBD Kabupaten Mandailing Natal terus melakukan upaya evakuasi, pencarian korban dan penanganan darurat bersama SKPD lain dan TNI.
"Pendataan masih dilakukan," ujar Kepala Pusat Data, Informasi, dan Humas BNPB Sutop Purwo Nugroho Kamis (14/2).