Ahad 03 Mar 2013 07:21 WIB

Ini Wisata Arung Jeram Baru di Cianjur

Arung jeram (ilustrasi)
Foto: Antara/Septianda Perdana
Arung jeram (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Bagi pecinta olahraga dan wisata arung jeram, ada tempat baru yang bisa dijajaki untuk melatih kemampuan anda. Wisata baru arung jeram tersebut ada di Sungai Cikundul, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.

Pembukaan tempat wisata ini digelar pada Sabtu (2/3) oleh sejumlah pejabat setempat, kata Direktur Diva Tour & Travel, Suparman Ruslan, Direktur Diva Tour & Travel, Ahad (3/3). Peresmian yang kemudian diikuti dengan kegiatan rafting bersama di jalur sepanjang tujuh kilometer.

Suparman mengatakan pemilihan sungai Cikundul sebagai wisata arung jeram selain lokasinya tidak jauh dari Jakarta, juga potensi alamnya sangat luar biasa. Menurut dia selain arung jeram, sepanjang jalur Sungai Cikundul dapat dirangkai menjadi jalur wisata terpadu, mulai dari wisata religi Dalem Cikundul, wisata jalur off-road, sampai ke wisata Waduk Cirata dan Danau Jangari.

Diharapkan juga, dibukanya jalur arung jeram ini dapat menjadi stimulus untuk semakin berkembangnya potensi wisata lain di sekitarnya.

Lebih jauh, Ketua DPRD & Kepala Dinas Kebudayaan & Pariwisata Kabupaten Cianjur juga menyampaikan harapannya agar kegiatan wisata arung jeram ini dapat membantu meningkatkan kunjungan wisatawan ke Kabupaten Cianjur, termasuk meningkatkan perkenomian masyarakat sekitar.

Menyikapi harapan tersebut, Diva Tour & Travel menyatakan kesiapannya untuk meningkatkan pariwisata Cianjur, termasuk memaksimalkan semua potensi sumber daya yang dimiliki oleh Kabupaten Cianjur.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement