Rabu 06 Mar 2013 13:38 WIB

Helen Flanagan, Kampanyekan Gerakan Perlindungan Binatang

Rep: Umi Lailatul/ Red: Fernan Rahadi
Helen Flanagan
Foto: 1920x1200.net
Helen Flanagan

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Maraknya aksi perburuan liar hewan-hewan untuk dibunuh dan diambil kulitnya sudah berada pada taraf yang mengkhawatirkan. Hal inilah yang menggugah kesadaran kekasih pemain sayap Manchester City Scott Sinclair Helen Flanagan untuk turut serta mencegahnya. Karena itulah, ia bergabung dalam organisasi PETA untuk mengkampanyekan gerakan perlindungan binatang.

Aktivitas Helen di PETA termasuk kegiatan barunya di luar dunia hiburan. Kegiatan barunya itu terungkap setelah ia tertangkap kamera sedang mengenakan kaos bertuliskan PETA. Agar kampanye itu, berjalan lebih efektif, ia pun turut menuliskannya di akun twitternya @helenflanagan1. ''Proud to be PETA,'' kicaunya.

Namun, bukan Helen jika tak menuai sensasi. Meski mendukung PETA, Helen di luar dugaan juga menyebarkan foto-foto dirinya sedang mengenakantas kulit binatang. Sontak, aksinya itu langsung menuai protes dari para pengikutnya di twitter. Sadar mendapat kecaman, ia pun langsung meminta maaf kepada para pengikutnya atas aksi konyol memamerkan foto tas kulit binatang.

''Aku minta maaf atas aksi konyol ini. Tindakan ini tidak seharusnya dilakukan apalagi bagi hewan yang disayat kulitnya merupakan tindakan kejam,'' kicau Helen.

Meski sudah melakukan hal kontroversi, organisasi PETA mengaku tidak akan memecat Helen sebagai duta kampanye. Ia malah memuji aksi Helen yang dengan bijak meminta maaf dan mau mendukung program kampanye PETA.

''Helen telah membuat keputusan penuh kasih dengan tidak pernah membeli bulu atau kulit binatang eksotis lagi,'' kata juru bicara PETA seperti dikutip Entertainmentwise, Rabu (6/3).

Dalam kesempatan itu, PETA meminta kepada setiap orang untuk berhenti atau tidak memakai aksesoris dari bulu atau kulit binatang. ''Dengan memakai sepasang sepatu kulit, Anda berarti telah membuat binatang menderita,'' kata PETA seperti dikutip Dailymail, Rabu (6/3).

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement