Rabu 06 Mar 2013 22:24 WIB

Setelah Mutilasi, Polisi Temukan Mayat Perempuan Bugil

Mayat tak dikenal (ilustrasi).
Foto: Corbis.com
Mayat tak dikenal (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Warga menemukan sesosok mayat perempuan tanpa busana  di pinggir Banjir Kanal Timur (BKT), Rorotan, Cilincing, Jakarta Utara, Rabu sekitar pukul 18.30 WIB.

Saat ditemukan, jenazah berada di dalam karung. "Betul, warga menemukan jasad perempuan, saat ini sudah dibawa ke rumah sakit untuk diotopsi," kata Kepala Kepolisian Resor Metropolitan Jakarta Utara, Kombes M Iqbal saat dihubungi wartawan di Jakarta, Rabu (6/3).

Iqbal mengatakan, penyidik kepolisian sedang menyelidiki penemuan mayat tersebut dengan memeriksa sejumlah saksi yang melihat peristiwa itu di sekitar lokasi kejadian.

Namun, Iqbal belum mengetahui kondisi mayat tersebut terdapat luka atau tidak. Dia mengaku masih mendalami penyebab kematiannya dan menunggu hasil otopsi tim dokter forensik.

Penemuan mayat perempuan tak dikenal terjadi dalam waktu berdekatan. Sebelumnya, anggota kepolisian patroli jalan raya Polda Metro Jaya menemukan potongan tubuh perempuan berusia 25-35 tahun yang menjadi korban  mutilasi, Selasa (5/3) pagi.

Potongan tubuhnya tercecer di sepanjang Jalan Tol Cikampek menuju Bekasi dari mulai KM 1.200 hingga KM 3.800, Selasa (5/3) pagi hari.

Saat ini, polisi masih mengidentifikasi korban, guna mengungkap motif dan pelaku yang memutilasi tubuh perempuan menjadi beberapa bagian tersebut.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement