Ahad 17 Mar 2013 20:38 WIB

Gelandang AEK Athena Rayakan Gol dengan Salam Nazi

Gelandang AEK Athena Giorgos Katidis memberi salam ala Nazi
Foto: AP
Gelandang AEK Athena Giorgos Katidis memberi salam ala Nazi

REPUBLIKA.CO.ID, ATHENA -- Gelandang AEK Athena Giorgos Katidis memberi kejutan kepada politisi, atlit dan fans setelah memberi salam Nazi dalam selebrasi gol yang dia cetak di Liga Yunani.

Seperti dikutip Huffingtonpost, Sebuah foto menunjukkan dia memberi salam ala Nazi setelah membobol gawang pada menit ke-84 ketika bertandang ke Veria, Sabtu (16/3) kemarin.

Kolega Katidis berkebangsaan Brasil, Roger Guerreiro menatap aneh selebrasi tersebut. Hanya, Katidis tampak cuek. Menurutnya, memberi salam dengan tangan kanan lurus dengan arah 120  derajat bukan berarti pendukung Nazi. 

Lewat Twitternya, dia menyatakan benci kepada fasis. Sementara, pelatih AEK berkebangsaan Jerman Ewald Lienen menjelaskan, pemainnya tidak punya kecenderungan berpolitik.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement