REPUBLIKA.CO.ID, TOKYO -- ROLers, sebagian dari anda mungkin memandang stereotip terhadap rocker wanita. Namun, tak ada salahnya anda mendengarkan lagu-lagu salah satu band rock Jepang yang seluruh personelnya adalah wanita. Atau, anda minimal melihat salah satu video klip mereka.
Berikut, ROL menghimpun sejumlah band rock wanita yang populer dan berasal dari Jepang. Mungkin saja salah satu band berikut adalah idolamu.
9. Shonen Knife
Band yang satu ini berada di bawah naungan Virgin Records. Di Jepang, mereka bernama Shonen Naifu. Seluruh personelnya adalah wanita dan memilih aliran Jepang pop punk.
Shonan Knife terbentuk di Osaka, Jepang pada 1981. Anggotanya adalah Naoko Yamano, Michie Nakatani, Atsuko Yamano, dan Etsuko Nakanishi. Beberapa lagu populernya berjudul Super Group, Top of The World, Banana Chips, dan Buttercup.
10. Cibo Matto
Cibo Matto adalah band yang aslinya berasal dari New York City, Amerika Serikat, namun dibentuk oleh dua wanita Jepang, Yuka Honda dan Miho Hatori.
Band ini berdiri pada 1994. Sederet album populer mereka adalah Viva! La Woman, Stereo, Type A, dan Working for Vacation.