Sabtu 23 Mar 2013 09:47 WIB

Bila Pensiun, Owen akan Dirikan Agensi

Rep: Rizki Jaramaya/ Red: Ajeng Ritzki Pitakasari
Michael Owen
Foto: AP
Michael Owen

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Michael Owen berencana mendirikan agensi pemain ketika pensiun dari dunia profesional sepakbola pada akhir musim ini.

Dalam blog pribadinya, Owen menjelaskan bahwa pada 1 Juli, dia menggagas sebuah agensi yang diberi nama Michael Owen Management Ltd. Agensi ini fokus pada pembinaan pemain muda, pemberian masukan serta bimbingan untuk karir mereka kedepannya.

"Pasar perdagangan untuk pemain sepakbola bernilai lebih dari 2 miliar dolar per tahun, agensi mendapatkan keutungan dari tiap pemotongan yang sudah disepakati," ujarnya dilansir dalam laman Daily Mail, Sabtu (23/3).

Pemain berusia 33 tahun itu tertarik mendirikan agensi tersebut berdasarkan pengalaman pribadinya selama menjajaki karir sebagai pemain sepakbola profesional. Selain itu, dia juga banyak mendengar cerita tentang pembinaan para pemain di usia muda.

Owen memiliki pengalaman pribadi  menjadi terkenal dan diandalkan ketika berusia 17 tahun bersama Liverpool. Dia juga pernah menyumbangkan gol yang menawan dalam laga melawan Argentina pada Piala Dunia 1998 di Prancis.

Dengan pengalamannya tersebut, dia mengaku tak sabar untuk membagi ilmunya dan bertindak sebagai mentor bagi pemain muda yang berbakat. 

"Saya merasa memiliki peranan penting untuk membimbing dan membantu pemain muda berbakat demi masa depan mereka," kata penyerang Stoke City tersebut.

Menjelang pensiun, Owen mulai terlihat semakin sibuk. Semenjak beberapa kali tampil dalam acara televisi Match of The Day, dia mendapatkan penawaran kontrak dengan BBC TV dan Radio untuk musim depan

Klasemen Premier League Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 12 10 1 1 24 16 31
2 Brighton Brighton 13 6 5 2 22 5 23
3 Manchester City Manchester City 12 7 2 3 22 5 23
4 Chelsea Chelsea 12 6 4 2 23 9 22
5 Arsenal Arsenal 12 6 4 2 21 9 22
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement