Senin 25 Mar 2013 19:04 WIB

Film Manusia Goa 'Jajah' Box Office Amerika

Rep: Nur Aini/ Red: Karta Raharja Ucu
Film The Croods.
Foto: IST
Film The Croods.

REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES -- Film kartun komedi, The Croods merajai tangga box office di Amerika Utara pada akhir pekan lalu. Film bercerita tentang manusia goa tersebut mengantongi pendapatan 44,7 juta dolar AS di pekan pertama di bioskop AS dan Kanada.

Dilaporkan BBC, film buatan Dreamworks tersebut mengalahkan film aksi Olympus Has Fallen yang bertengger di peringkat kedua. Film ini mengantongi 30,5 juta dolar AS di pekan pertama pemutaran. Film yang dibintangi Gerard Butler dan Morgan Freeman tersebut bercerita tentang teroris Korea Utara yang menginvasi Gedung Putih.

The Croods mulai dibuat delapan tahun lalu dengan kerjasama animator Inggris Aardman. Dreamworks mengambil proyek tersebut setelah kesepakatan dengan Aardman dihentika. Kerjasama tersebut hanya menghasilkan dua produksi.

Film manusia goa tersebut menampilkan pengisi suara Nicolas Cage dan Emma Stone. Film bercerita tentang keluarga pra sejarah yang berusaha menghindari bahaya dan makhluk baru yang memaksa mereka keluar dari goa.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement