Kamis 28 Mar 2013 07:16 WIB

PBB: Kondisi Myanmar Sangat Buruk

Kerusuhan etnis di Myanmar
Kerusuhan etnis di Myanmar

REPUBLIKA.CO.ID, Utusan Khusus PBB untuk Myanmar menyinggung gelombang serangan terbaru terhadap warga Muslim negara ini dan menyatakan bahwa kondisi para warga yang mengungsi sangat mengkhawatirkan.

FNA melaporkan, Vijay Nambiar mengatakan, "Kondisi Myanmar sangat buruk dan warga yang mengungsi dalam kondisi memprihatinkan."

Menyinggung dialognya dengan pemerintah Myanmar, Nambiar mengatakan, "Presiden Myanmar telah berjanji kepada saya untuk mengambil tindakan tegas dalam mencegah serangan terhadap warga Muslim. Akan tetapi janji tersebut tidak terpenuhi dan kita menyaksikan berlanjutnya serangan serta perusakan rumah dan masjid-masjid dalam beberapa hari terakhir," katanya.

Kepada para pemuka agama Myanmar, Nambiar meminta mereka ikut berusaha mereduksi bentrokan sektarian.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement