Jumat 05 Apr 2013 12:10 WIB

Begini Cara Tukul Hibur Prajurit

Tukul Arwana
Foto: Republika
Tukul Arwana

REPUBLIKA.CO.ID, PALEMBANG---Pelawak yang juga pembawa acara salah satu televisi swasta nasional program "Bukan Empat Mata" Tukul Arwana, didampingi Tarzan mengibur para prajurit Kodam II/Sriwijaya di Palembang, Jumat.

Tukul Arwana yang nama aslinya Riyanto kelahiran Perbalan, Purwosar, Semarang, 16 Oktober 1963 ini dalam penampilan khasnya selalu disambut gelak tawa para keluarga besar prajurit jajaran Kodam II/Sriwijaya itu.

Pangdam Mayjen TNI Nugroho Widyotomo kepada wartawan mengatakan, kegiatan tersebut selain rangkaian memperingati HUT juga menyatukan kalangan istri prajurit supaya lebih akrab.

Selain itu kegiatan tersebut juga untuk menghibur para prajurit dan keluarga sehingga mereka semakin bersemangat dalam melaksanakan tugas sehari-hari.

Oleh karena itu pihaknya mendatangkan pelawak terkenal sehingga para keluarga TNI semakin terhibur.

 

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
اَلَمْ تَرَ اِلَى الَّذِيْ حَاۤجَّ اِبْرٰهٖمَ فِيْ رَبِّهٖٓ اَنْ اٰتٰىهُ اللّٰهُ الْمُلْكَ ۘ اِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّيَ الَّذِيْ يُحْيٖ وَيُمِيْتُۙ قَالَ اَنَا۠ اُحْيٖ وَاُمِيْتُ ۗ قَالَ اِبْرٰهٖمُ فَاِنَّ اللّٰهَ يَأْتِيْ بِالشَّمْسِ مِنَ الْمَشْرِقِ فَأْتِ بِهَا مِنَ الْمَغْرِبِ فَبُهِتَ الَّذِيْ كَفَرَ ۗوَاللّٰهُ لَا يَهْدِى الْقَوْمَ الظّٰلِمِيْنَۚ
Tidakkah kamu memperhatikan orang yang mendebat Ibrahim mengenai Tuhannya, karena Allah telah memberinya kerajaan (kekuasaan). Ketika Ibrahim berkata, “Tuhanku ialah Yang menghidupkan dan mematikan,” dia berkata, “Aku pun dapat menghidupkan dan mematikan.” Ibrahim berkata, “Allah menerbitkan matahari dari timur, maka terbitkanlah ia dari barat.” Maka bingunglah orang yang kafir itu. Allah tidak memberi petunjuk kepada orang-orang zalim.

(QS. Al-Baqarah ayat 258)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement