REPUBLIKA.CO.ID, PBB---Sekretaris Jenderal Perserikatan Bangsa Bangsa Ban Ki-moon akan bertemu dengan Paus Fransiskus di Vatikan.
Selama pertemuan pertamanya dengan Paus baru itu, Ban "akan membahas pelanjutan kerja sama antara PBB dan Tahta Suci", kata Kepala Juru Bicara PBB Martin Nesirky. Ban saat ini berada di Spanyol dan selanjutnya dijadwalkan melakukan perjalanan ke Den Haag di Belanda.
Sementara berada di Roma, Ban juga akan bertemu dengan presiden dan perdana menteri negara itu, selain juga dengan kepala Senat dan Dewan Perwakilan Rakyat.
Dalam satu pernyataan bulan lalu, saat menyambut terpilihnya mantan Kardinal Argentina Jorge Mario Bergoglio sebagai Paus baru, Ban mengatakan ia meyakini bahwa Paus Fransiskus akan "membangun warisan dari pendahulunya, Paus Benediktus XVI, dalam mempromosikan dialog antar-iman".