Rabu 10 Apr 2013 13:50 WIB

Legenda Real Madrid Dilarikan ke Rumah Sakit

Legenda Real Madrid, Alfredo Di Stefano (kiri), bersama manajer Jose Mourinho.
Foto: AP/Daniel Ochoa de Olza
Legenda Real Madrid, Alfredo Di Stefano (kiri), bersama manajer Jose Mourinho.

REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Ketua Kehormatan Real Madrid, Alfredo di Stefano, masuk rumah sakit di Valencia dengan keluhan nyeri pada jantungnya.

Legenda Real Madrid berusia 86 tahun itu pernah menjalani operasi bypass jantung di rumah sakit sama pada 2005. Di Stefano mendapat perawatan rutin karena ada tanda-tanda ia mengidap detak jantung tidak normal.

"Alfredi Di Stefano masuk rumah sakit La Fe Hospital di Valencia untuk menjalani pemeriksaan regular karena kondisi jantungnya," demikian pernyataan yang disampaikan pihak rumah sakit.

"Pasien itu dalam kondisi baik dan butuh menjalani pemeriksaan rutin untuk mengontrol kondisi jantungnya," kata pihak rumah sakit. "Ia akan berada di rumah sakit dalam beberapa hari ini."

Di masa kejayaannya, Di Stefano tercatat sebagai pemain kondang ketika memperkuat Los Blancos selama 11 musim antara 1953 hingga 1964. Dia memenangi lima Piala Eropa dalam perjalanan kariernya.

sumber : Antara/AFP
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini

Apa yang paling menarik bagi Anda tentang Singapura?

1 of 7
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement