Ahad 14 Apr 2013 22:35 WIB

Kontes Miss World di Indonesia, Ini Komentar MUI

Rep: Riana Dwi Resky/ Red: Citra Listya Rini
Miss World
Miss World

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Wakil Sekretaris Jenderal Majelis Ulama Indonesia (MUI), Tengku Zulkarnain ikut angkat bicara soal rencana penyelenggaraan kontes kecantikan Miss World 2013 di Indonesia.

Menurut Tengku, kontes Miss Wolrd merupakan ajang yang tidak berpendidikan dan mengeksploitasi tubuh wanita. Ia menambahkan digelarnya acara Miss World 2013 di Indonesia ibarat bentuk pengkhianatan kepada pendiri bangsa.

"Wanita tidak pantas menjual wajahnya, ini bentuk eksploitasi", kata Tengku kepada Republika di Jakarta, Sabtu (13/4).

Tengku mengatakan kontes Miss Wolrd tidak memiliki keuntungan apa-apa selain hanya untuk menghabiskan biaya. Tubuh wanita sama sekali bukan untuk ditonton dan dipamerkan karena ini tidak sesuai dengan budaya Indonesia.

Bahkan, Tengku menyebut penyelenggaraan Miss Wolrd 2013 di Indonesia menjadi bentuk pengkhianatan kepada para pejuang yang memerdekakan Indonesia. Sebab, mereka dulu ikut membela norma dan nilai serta budaya yang dianut, sebaliknya adanya ajang Miss World, malah menghapus semua nilai-nilai yang telah diperjuangkan dulu.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement