Kamis 18 Apr 2013 00:40 WIB

Bom Sepeda Motor Tewaskan Tentara Thailand

Tentara Thailand
Foto: AP
Tentara Thailand

REPUBLIKA.CO.ID, PATTANI -- Sebuah bom sepeda motor pada Selasa menewaskan seorang tentara dan melukai tiga orang lainnya di Kabupaten Thung Yang Daeng, Pattani, Thailand selatan. Demikian kata pihak kepolisian setempat pada Rabu.

Letnan Boonpeng Bootyothee, pemimpin satu patroli tentara, tewas. Sementara Sersan Mayor Udom Bootsuwan, Sersan Mayor Ruangtong Taorat dan Sersan Mayor Rangsan Chantarasorn terluka dalam ledakan tersebut.

''Tiga perwira sedang dirawat di Rumah Sakit Yala di Thailand selatan,'' menurut kepala polisi Pattani, Ekkaphob Prasitwattanachai.

Insiden itu terjadi ketika para korban, bagian dari Pasukan Satuan Tugas Khusus 25, berada di kendaraan mereka untuk berpatroli di Jalan Thung Yang Daeng-Raman. Ketika kendaraan mendekati jembatan Pa Gu, penyerang memicu sebuah bom yang disembunyikan di satu sepeda motor yang diparkir di pinggir jalan.

Ledakan itu menghancurkan kendaraan militer serta sepeda motor. Serpihan-serpihan satu perangkat sinyal radio dan pecahan peluru bom ditemukan tersebar di seluruh tempat kejadian.

sumber : Antara/Xinhua-OANA
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement