REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Bek asing Persib Bandung, Abanda Herman, akhirnya resmi memeluk agama Islam. Hari ini, Kamis (18/4) sore, pemain asal Kamerun itu mengucapkan dua kalimat syahadat di masjid yang terletak dekat kediaman manajer Umuh Muhtar di kawasan Kiacaracondong, Bandung.
Keinginan Abanda menjadi seorang Muslim dilandasi ketertarikannya dengan agama Islam yang dinilai memiliki arti tersendiri dalam tata cara beribadah. Kepada Umuh, Abanda sering mengaku iri dengan para pemain dan manajemen Maung Bandung yang suka shalat berjamaah di mess sebelum laga.
“Itu (memeluk agama Islam) permintaan pribadi dia (Abanda). Dia bilang bahwa dia sangat tertarik karena kita (tim) sering shalat berjamaah," kata Umuh seperti dilansir Persib Online.
Abanda saat ini berusia 29 tahun. Sebelum memperkuat Persib, ia pernah memperkuat tim-tim, seperti PSM Makassar, Persija Jakarta, dan Persema Malang.