Kamis 18 Apr 2013 20:44 WIB

Ajax-Liverpool Belum Sepakat Soal Eriksen

Rep: Reja Irfa Widodo/ Red: Fernan Rahadi
Christian Eriksen
Foto: standard.co.uk
Christian Eriksen

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON --  Liverpool santer diberitakan telah mencapai kesepakatan dengan Ajax Amsterdam terkait kepindahan pemain muda asal Denmark, Christian Eriksen. Namun, kabar ini langsung dibantah pihak The Amsterdammers.

Manajer Press Ajax, Eefje Schep, menyatakan kepada Danish TV2, Rabu (17/4) waktu setempat, belum ada kesepakatan yang terjadi antara Ajax dan klub-klub lain, termasuk diantaranya The Reds, soal kepindahan pemain berusia 21 tahun itu.

''Kami akan mengumumkan ke publik, apabila ada kesepakatan yang tercapai antara kami dengan klub lain. Jadi, bisa dipastikan, hingga saat ini, belum ada kepastian antara Ajax dengan Liverpool,'' tutur Schep.

Kabar keinginan Eriksen untuk hengkang dari Amsterdam Arena sudah terdengar dalam beberapa hari terakhir. Pemain yang pernah dinobatkan sebagai pemain terbaik Denmark pada 2011 itu menolak menandatangani perpanjangan kontrak bersama Ajax. Kontrak Eriksen memang akan berakhir pada 2014 mendatang.

Penolakan Eriksen ini dikonfirmasi oleh Direktur Teknik Ajax Amsterdam, Marc Overmars. ''Christian telah menginformasikan kepada kami, dia tidak akan memperpanjang kontraknya bersama kami. Saya rasa, dia dan agennya akan melihat opsi apa yang bisa diambil pada musim panas nanti,'' kata Overmars kepada Voetbal International.

Meski tergolong sebagai pemain muda, penampilan Eriksen di De Amsterdammers cukup impresif. Gelandang serang itu telah mengemas 12 gol pada musim ini. Sejak menembus tim Ajax senior pada 2010, dia sukses membawa Ajax juara Liga Belanda selama dua musim beturut-turut. Gelar pemain terbaik Liga Belanda tahun ini pun berhasil disabetnya.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement