Senin 22 Apr 2013 11:16 WIB

'Cristiano Ronaldo Bermain di Era yang Salah'

Winger Real Madrid, Cristiano Ronaldo, melakukan selebrasi usai menjebol gawang Celta Vigo di laga La Liga di Stadion Balaidos, Vigo, Ahad  (10/3).
Foto: Reuters/Miguel Vidal
Winger Real Madrid, Cristiano Ronaldo, melakukan selebrasi usai menjebol gawang Celta Vigo di laga La Liga di Stadion Balaidos, Vigo, Ahad (10/3).

REPUBLIKA.CO.ID, SAO PAULO -- Ronaldo, legenda sepak bola Brasil, mengakui Cristiano Ronaldo merupakan pemain hebat. Tapi, menurut Ronaldo, CR7 bermain di era yang tidak tepat sehingga winger Real Madrid asal Portugal itu tidak pernah menjadi pemain terbaik dunia.

Ronaldo menilai CR7 kurang beruntung karena bermain di eranya Lionel Messi. Alhasil, Cristiano Ronaldo selalu kalah dari Messi dalam persaingan perebutan gelar Ballon d'Or dan pemain terbaik dunia.

Meski, Cristiano sejauh ini sudah melesakkan 196 gol dari 193 penampilannya sejak gabung Real Madrid dari Manchester United pada 2009.

''Saya inging katakan Messi menjadi pemain terbaik dunia karena dia lebih baik sedikit dari Cristiano,'' kata Ronald kepada Tuttosport seperti dikutip Soccerway.

''Tapi, saya juga ingin menambahkan bahwa Cristiano benar-benar kurang beruntung,'' kata Ronaldo. ''Dia mungkin bisa menjadi pemain terbaik dunia jika bermain di era lainnya.''

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...

Apa yang paling menarik bagi Anda tentang Singapura?

1 of 7
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement