Sabtu 04 May 2013 15:52 WIB

Distribusi Soal UN di Bekasi Lancar

Rep: Irfan Abdurrahmat/ Red: Karta Raharja Ucu
Petugas tengah mengawasi pengiriman soal Ujian Nasional (UN).
Foto: Republika/Imam Budi Utomo
Petugas tengah mengawasi pengiriman soal Ujian Nasional (UN).

REPUBLIKA.CO.ID, BEKASI -- Dinas Pendidikan Kota Bekasi, Sabtu (4/5) sedang mendistribusikan soal-soal Ujian Nasional (UN) tingkat Sekolah Dasar.

Kepala Dinas Pendidikan Kota Bekasi, Encu Hermana, mengatakan, pukul 07.00 WIB soal UN untuk SD yang di distribusikan Pemerintah Provinsi Jawa Barat sudah diterima Pemerintah Kota Bekasi. Encu mengungkapkan, hingga pukul 10.00 WIB, Dinas Pendidikan Kota Bekasi sedang memeriksa kelengkapan soal-soal UN tersebut.

Encu menjelaskan, setelah dilakukan pengecekan, soal-soal tersebut langsung didistribusikan kepada Unit Pelaksana Teknis Daerah di Kota dan Kabupaten Bekasi. "Saat ini sudah didistribusikan ke UPTD-UPTD, semoga tidak ada masalah dalam penyaluran ini," tutur Encu.

Jika tidak ada kendala, kata Encu, sore ini soal-soal tersebut sudah berada di UPTD dan UN pada Senin (6/5), akan berjalan dengan tepat waktu. Sebanyak 41.741 siswa SD dan sederajat di Kota Bekasi akan menghadapi UN pada 6-8 Mei 2013 mendatang.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement