Sabtu 04 May 2013 22:04 WIB

Aerosmith Batal Karena Isu Teroris?

Aerosmith
Foto: Tokyohive
Aerosmith

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Band legendaris Aerosmith batal menggelar konser di Jakarta, 11 Mei mendatang. Mereka membatalkan konser karena alasan keamanan.

Beredar kabar, pembatalan disebabkan penangkapan dua terduga teroris di Kemang, Jakarta Selatan, beberapa waktu lalu.

Ditanya akan hal ini, pihak promotor tidak mau mengiyakan ataupun membantah.

"Saya nggak bisa jawab," kata Chairi Ibrahim selaku Manager dari Dyandra Entertainment ketika dihubungi ROL, Sabtu (4/5) malam.

Chairi mengatakan, persoalan keamanan yang dimaksud oleh manajemen Aerosmith hanyalah situasi yang berkembang belakangan ini.

"Mulai dari pemboman Boston juga," kata Chairi.

Hanya tinggal beberapa hari, Aerosmith secara mendadak membatalkan konser mereka di Jakarta.

Pembatalan tersebut diumumkan oleh promotor, Dyandra Entertainment, Ismaya Live dan Sound Rythm melalui situs resmi mereka, aerosmithjakarta.com.

Dalam pengumuman tersebut juga disertakan surat pernyataan dari manajemen Aerosmith.

Manajemen Aerosmith membatalkan rencana konser dengan alasan keamanan (security and safety reasons). Namun tidak disebutkan detil soal keamanan yang mereka maksud.

Lihat pengumuman resmi promotor di sini.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement