Ahad 05 May 2013 06:43 WIB

Gelandang Manchester City Dirawat di Rumah Sakit

Scott Sinclair
Foto: metro.co.uk
Scott Sinclair

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Pemain sayap Manchester City Scott Sinclair berada di rumah sakit pada Sabtu (4/5) waktu setempat untuk menjalani perawatan penggumpalan darah pada bahunya.

Sinclair (24), tidak ikut melawat dengan pasukan Roberto Mancini untuk pertandingan Sabtu malam melawan bekas klubnya Swansea yang berakhir 0-0, setelah dinyatakan sakit 24 jam sebelumnya saat sedang berlatih.

Sinclair diketahui berada dalam kondisi yang nyaman dan penyakitnya sama sekali tidak membahayakan nyawanya. City menyampaikan pesan semoga cepat sembuh melalui akun Twitter mereka kepada mantan pemain Inggris U-21 itu.

"Scott memiliki masalah kemarin. Saya tidak berpikir itu adalah situasi yang buruk dan semuanya dapat dikendalikan," kata manajer City, Roberto Mancini. Ia berharap dapat mengetahui lebih detail mengenai kondisi Sinclair pada dua hari ke depan

Masalah ini melengkapi musim pertama yang sulit di Eastlands bagi mantan pemain Chelsea ini. Sinclair hanya tampil sebagai pemain utama di dua pertandingan Liga Primer bersama City. Peluangnya dimainkan melawan Wigan Athletic pada final Piala FA Sabtu (11/5) mendatang di Wembley juga kecil.

sumber : Antara/Reuters
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement