Ahad 05 May 2013 12:35 WIB

Dinasti Kapoor di Industri Bollywood

Rep: Mutia Ramadhani/ Red: Djibril Muhammad
Keluarga Kapoor
Foto: friendskorner.com
Keluarga Kapoor

REPUBLIKA.CO.ID, NEW DELHI -- Industri film India kini sudah berusia 100 tahun. Salah satu dinasti Bollywood yang terkenal adalah Keluarga Kapoor yang sudah malang melintang nyaris satu abad dan menjadi salah satu pionir di India.

Rishi Kapoor (60 tahun) adalah salah satunya yang menancapkan akar akting dalam keluarganya. Diawali dari kakeknya, Prithviraj Kapoor yang menjadi pelopor layar perak pada era 1920. Kemudian, ayahnya Raj Kapoor yang mengulang menjadi legendaris.

Raj Kapoor memiliki tiga putra dan ketiganya terjun ke dunia akting. Rishi Kapoor menjadi salah satu yang paling dominan. Tak hanya dalam keluarga inti, Rishi juga mewariskan karier gemilangnya kepada dua orang keponakannya yang kini menjadi aktris terkemuka, yaitu Kharisma Kapoor dan Kareena Kapoor.

"Kami (Kapoor) telah ada disemua generasi. Semua bioskop kini memiliki beberapa tayangan Keluarga Kapoor," ujar Rishi dilansir dari Hindustan Times, Ahad (5/5).

Setidaknya, Keluarga Kapoor telah hadir pada 150 film selama empat dekade terakhir. Kini, generasi baru Kapoor yang merupakan anak dari Rishi, yaitu Ranbir Kapoor sudah menjadi aktor berbiaya termahal di India karena aktingnya yang sempurna.

Sebagai kejutan untuk penggemarnya, Rishi berencana bergabung bersama putra dan istrinya, Neetu untuk bermain dalam satu film yang sama berjudul 'Besharam (Shameless).'

Rishi senang Ranbir melanjutkan tradisi keluara sehingga silsilah Kapoor yang terus memproduksi bakat tetap ada. Meski diakuinya bahwa kekuatan nama itu menjadi salah satu unsur nepotisme.

Sama halnya dengan Keluarga Khan yang memiliki Trio Khan, yaitu Shahrukh Khan, Salman Khan, dan Aamir Khan. Aamir misalnya, kini mewariskan silsilah Khan kepada keponakannya, Imran Khan.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement