Senin 06 May 2013 12:12 WIB

Barca Kemungkinan Rayakan Gelar La Liga Tanpa Vilanova

Tito Vilanova
Foto: Reuters/Gustau Nacarino
Tito Vilanova

REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Pelatih Tito Vilanova kelihatannya akan absen seandainya Barcelona juara dan dianugerahi gelar juara La Liga pada Rabu. Karena, Vilanova saat itu sedang berada di New York untuk menjalani pemeriksaan medis.

Kemenangan Barca 4-2 di kadang atas Reali Betis, Minggu, membuat tim Katalan itu unggul 11 poin dari tim urutan kedua, Real Madrid, dengan tersisa empat laga. Barcelona hanya butuh dua poin lagi untuk tidak terkejar pesaingnya.

Real Madrid akan menjadi tuan rumah bagi Malaga di Bernabeu ketika jadwal ulang dilakukan pada Rabu. Jika Madrid kalah, maka Barcelona memastikan diri menjadi juara La Liga tanpa kehadiran Vilanova.

"Senin saya berangkat ke New York untuk memenuhi jadwal test dan akan kembali lagi Kamis," kata Vilanova.

Pada awal tahun ini, Vilanova berada selama dua bulan di New York untuk menjalani radioterapi dan kemoterapi atas kanker yang menyerangnya pada Maret lalu.

Pelatih berusia 44 tahun itu sudah menjalani operasi untuk mengatasi tumor kelenjar air liurnya pada November 2011. Vilanova disebutkan akan menjalani operasi kedua pada Desember mendatang.

Barca sedang di ambang pintu meraih gelar juara keempat kalinya dalam lima tahun. Itu merupakan gelar pertama bagi Vilanova dalam debutnya bersama Barcelona.

Bila Real menang pada Rabu nanti, maka kesempatan Barca berikutnya untuk meraih gelar terjadi di Calderon pada Minggu. Mereka akan berkunjung ke kandang Atletico Madrid yang menempati posisi ketiga klasemen.

"Kami harus mengumpulkan minimal dua poin lagi dengan perhitungan Madrid kemungkinan meraih semua poin mereka," kata Vilanova.

"Kami akui amat berat untuk memenangi kompetisi liga ini,'' katanya. ''Bila kami berhasil menggapainya, maka kami harus merayakannya.''

sumber : Antara/Reuters
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement