Selasa 07 May 2013 12:10 WIB

Bosco Wong Beli Dua Apartemen Mewah di Malaysia

Rep: Mutia Ramadhani/ Red: Hazliansyah
Bosco Wong
Foto: popularasians.com
Bosco Wong

REPUBLIKA.CO.ID, KUALA LUMPUR -- Bosco Wong merupakan salah satu aktor paling sibuk di Cina Daratan dalam beberapa tahun terakhir. Hampir seluruh waktunya di sepanjang pekan ia habiskan untuk bekerja.

Namun itu semua terbayar dengan makin "menggunungnya" kekayaan Bosco. Aktris berpenghasilan 10 juta dolar Hong Kong ini dikabarkan digaji 300 ribu dolar Hong Kong per episode.

Ingin bertindak bijaksana dalam membelanjakan uangnya, Bosco memilih menginvestasikan uangnya dengan membeli dua unit apartemen mewah di Malaysia. Mantan kekasih Myolie Wu ini memborong properti yang berlokasi di Penang dan Kuala Lumpur.

Apartemen mewah seluas enam ribu meter per segi itu jadi bukti kerja keras Bosco selama ini.

"Kedua tempat besar ini membuatku bisa menikmati pemandangan indah laut dari apartemenku di Penang. Sedangkan satu yang di Kuala Lumpur begitu membuatku nyaman. Aku hanya perlu merencanakan semuanya sebelum memutuskan membelinya," ujarnya, dilansir dari Sina, Selasa (7/5).

Bosco tak perlu kahwatir investasinya akan gagal sebab dia menunjuk ibunya sendiri sebagai manajer investasi. Bosco yang begitu mencintai ibunya mengatakan, apartemen-apartemen mewahnya di Malaysia bukan sekadar untuk investasi, melainkan agar ibunya bisa tinggal dengan nyaman.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement