Rabu 08 May 2013 09:48 WIB

Ombudsman Desak Mendikbud Umumkan Hasil Investigasi UN

Rep: Irfan Fitrat/ Red: Citra Listya Rini
Mendikbud  Mohammad Nuh
Foto: Republika/ Tahta Aidilla
Mendikbud Mohammad Nuh

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Inspektorat Jenderal Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) RI telah melakukan investigasi terkaiit masalah yang terjadi dalam pelaksanaan Ujian Nasional (UN). Namun, Mendikbud Mohammad Nuh masih belum mengumumkan hasil investigasi itu kepada publik. 

Komisioner Ombudsman RI Bidang Penyelesaian Pengaduan, Budi Santoso, mendesak Nuh agar segera membeberkan hasil investigasi. Menurutnya, Ombudsman menilai hasil temuan dalam investigasi yang dilakukan oleh Inspektorat Jenderal Kemendikbud itu seharusnya langsung dipublikasikan kepada publik. 

"Seharusnya lebih cepat diumumkan karena kalau semakin lima akan memunculkan tanda tanya besar," kata Budi di kantor Ombudsman, Jakarta, Selasa (7/5).

Dari informasi selama ini, Budi mengungkapkan Nuh ingin menyampaikan terlebih dulu hasil investigasi itu kepada Presiden Susilo Bambang Yudhoyono. Setelah itu baru diumumkan secara terbuka kepada publik. Ombudsman mempunyai pendapat berbeda mengenai langkah itu. "Nantinya bisa muncul kecurigaan, diamankan, dan seterusnya," ujar Budi.

Karena itu, ia berharap Nuh segera mengemukakan temuan dari hasil investigasi UN. Ombudsman pun menjadwalkan pertemuan secara langsung dengan Nuh untuk mempertanyakan adanya penundaan pengumuman hasil investigasi itu. 

 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement