Kamis 09 May 2013 12:25 WIB

KPU Temukan 24 Bacaleg Ganda, Ini Daftar Namanya

Rep: Ira Sasmita/ Red: A.Syalaby Ichsan
Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pusat Husni Kamil Manik
Foto: Republika/Wihdan Hidayat
Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pusat Husni Kamil Manik

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Dari proses verifikasi yang dilakukan Komisi Pemilihan Umum (KPU), ditemukan 24 bakal calon anggota legislatif (bacaleg) ganda. Variasi ganda ditemukan dalam ganda partai dan ganda dapil.

Ketua KPU Husni Kamil Manik mengatakan, apabila ditemukan bacaleg diajukan satu parpol mewakili lebih dari satu dapil atau lebih dari satu parpol, maka dinyatakan tidak memenuhi syarat (TMS).

Pada masa  perbaikan parpol, yang dilakukan mulai dari 9 Mei hingga 22 Mei 2013 partai harus memutuskan calon yang bersangkutan akan diajukan hanya dari satu parpol dan satu dapil saja. "Parpol harus mencoret nama calon di dapil yang tidak dikehendaki," kata Husni. Kamis (9/5)

Berikut nama bacaleg ganda yang ditemukan KPU.

1. Muhammad Kadafi, dicalonkan Partai Hanura di Dapil Lampung I nomor urut 8. Dicalonkan juga oleh Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI) di Dapil Lampung I nomor urut 9.

2. H. Handayani,SKM, dicalonkan Partai Bulan Bintang (PBB) di Dapil Jambi nomor urut 4. Dicalonkan juga oleh Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), di Dapil Jambi nomor urut 1.

3. DR.Ir.H.Farid Al Fauzy dicalonkan Partai Hanura di Dapil Jatim XI nomor urut 3. Atas nama H. Moch.Farid Al Fauzi dicalonkan Partai Nasdem di Dapil Jatim I nomor urut 10.

4.Rina Yuniarti, calon dari PDIP di Dapil Jatim II nomor urut 6. Dicalonkan juga di Dapil Jatim VI nomor 6

5. DRA.HJ.Sumaiyah MZ,MM, dicalonkan Partai Nasdem Dapil Sumsel I nomor urut 7. Dicalonkan juga oleh PDIP di Dapil Jatim VI nomor urut 6.

6. Abdul Rahman Sappara dari Partai Nasdem Dapil Sulsel I. Dicalonkan Partai Hanura dari Dapil Sulses I nomor urut 5.

7. Ady Muzadi dari PKB Dapil Jatim IX nomor urut 4. Dicalonkan Partai Nasdem Dapil Jatim IX nomor urut 2.

8. Nurhidayati dari PKB Dapil Sumsel II nomor urut 3. Dicalonkan juga oleh PKB di Dapil Sumsel I nomor 8.

9. Rien Zumaroh dari PKB Dapil Jatim V nomor urut 5. Dicalonkan juga oleh PKB di Dapil Jateng IV nomor urut 3.

10. Marda Hastuti dari PKB Dapil Jabar V   nomor urut 6. Dicalonkan juga oleh PKB di Dapil Bengkulu nomor urut 2.

11. Luluk Hidayah dari PKB Dapil DKI Jakarta III nomor urut 3. Dicalonkan juga oleh PKB di Dapil Kaltim nomor urut 7.

12. Euis Komala dari PKB Dapil Jabar III nomor urut 9. Juga dicalonkan PKB di Dapil Maluku nomor urut 4.

13. Eka Susanti dari PKB Dapil Sumut III nomor urut 9. Dicalonkan juga oleh PKB di Dapil Jateng v nomor urut 8.

14. Hasniati dari PKB Dapil Riau II nomor urut 3. Juga dicalonkan PKB di nomor urut 5 Dapil Kalbar.

15. Karina Astri Rahmawati dari PKB Dapil Jabar IX nomor urut 6. Dicalonkan juga oleh PKB di Dapil NTB nomor urut 9.

16. H. Razman Arief, Sag, MA, SH, Ph.D dari Partai Gerinrda Dapil Sumut II nomor urut 6. Dengan nama DRS.Razman Arif SH.MA.PHD di Dapil Sumut III oleh Partai Hanura dengan nomor urut 10.

17. DR.Nuriyati Samatan,DRA,M.Ag dari Partai Gerindra Dapil Sulteng nomor urut 3. Dengan nama DR.DRA.Nuriyati Samatan,M.Ag dicalonkan Partai Hanura di Dapil Sulteng nomor urut 6.

18. H.Tabrani Syabirin.LC,MA, dicalonkan Partai Gerindra dari Dapil Banten II nomor urut 3. Atas nama Tabrani Syabirin SE,MA, dicalonkan PDIP di Dapil Jabar VII nomor urut 7.

19. Bambang Hermanto dari Partai Gerindra Dapil Jambi nomor urut 6. Dengan nama H.Bambang Hermanto,S.pd dicalonkan PDIP di Dapil Jambi nomor urut 4.

20. IR.Bahran Andang, M.SC, dari Partai Gerindra Dapil Jabar II nomor urut 8. Atas nama Bahran Andang dicalonkan PKPI di Dapil Jabar VII nomor urut 1.

21. Andre Hehanusa, dari Partai Hanura di Dapil Jabar II nomor urut 5. Juga dicalonkan PKPI di Dapil Jabar VII nomor urut 2.

22. Nur Yuniati,SE,MM, dari Partai Bulan Bintang (PBB) Dapil Aceh I nomor urut 7. Atas nama Nur Yuniati SE dicalonkan juga oleh PBB di Dapil Jabar II nomor urut 2.

23. Sri Sumiati, dari PBB Dapil Jateng VIII nomor urut 3. Dicalonkan juga oleh PBB di Dapil Jatim VII nomor urut 7.

24. IR.H.Bambang Adhyaksa Utomo dari Partai Gerindra Dapil Jatim VI nomor urut 6. Atas nama IR. Bambang Adhyaksa Utomo juga dicalonkan PPP di Dapil Jatim VI nomor urut 1.

 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement