Sabtu 11 May 2013 18:05 WIB

Wow, Indonesia Alami 60 Banjir Dalam Sepuluh Tahun

Banjir (ilustrasi)
Foto: antara
Banjir (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, DELFT -- Indonesia mengalami 60 kali peristiwa banjir berdasarkan data yang dihimpun selama kurun waktu sepuluh tahun terakhir. Fakta tersebut menjadikan Indonesia salah satu negara paling sering terkena bencana tersebut di Asia Tenggara.

"Banjir terkonsentrasi di daerah delta atau dataran rendah yang letaknya kurang dari 100 meter di bawah permukaan laut," kata Dosen Teknik Sipil, Universitas Andalas, Nurhamidah, di Delf, Belanda, Sabtu (11/5).

Nurhamidah mengemukakan hal tersebut saat memberikan kuliah umum dengan judul 'Floods: Not Only Jakarta! Sumatra Also Suffered by Floods and Significant Land Subsidence' yang diselenggarakan Perhimpunan Pelajar Indonesia (PPI) Delft. Menurut dia daerah dataran rendah sangat dipengaruhi oleh pasang surut air laut, peningkatan volume air sungai dan erosi kawasan di pesisir. Selain itu pembabatan hutan dan penurunan lahan juga menjadi penyebab terjadinya banjir di daerah delta.

"Kita lebih sering mendengar Jakarta jika bicara soal banjir, padahal hampir seluruh wilayah di Indonesia punya kondisi demikian sehingga juga rawan terhadap banjir," jelas Nurhamidah yang saat ini sedang menempuh pendidikan doktoral di Universitas Teknologi Delft, Belanda.

Dia menambahkan selain curah hujan tinggi yang mencapai 3.000 mm per tahun, faktor alamiah lainnya yang juga dapat memicu banjir di wilayah Indonesia adalah komposisi lahan gambut yang tersebar di daerah pesisir pantai. "Lahan gambut sangat lunak karena tersusun dari bahan-bahan organik, sehingga mudah mengalami penurunan jika terkena beban. Sekali mengalami penurunan maka lahan gambut akan turun terus," kata Nurhamidah.

Di Indonesia lahan dan hutan gambut tersebar di Sumatera bagian utara hingga tenggara, Kalimantan dan Papua terutama di pesisir selatan. Nurhamidah mengatakan penanganan banjir harus didasarkan pada deskripsi terpadu mengenai interkorelasi faktor-faktor penyebab banjir baik yang sifatnya alamiah seperti curah hujan, struktur tanah dan pasang surut, maupun buatan manusia seperti pembabaran hutan, alih fungsi lahan dan sampah.

Jika pendekatannya terpadu maka manajemen banjir yang diterapkan pada suatu wilayah bisa benar-benar menyelesaikan persoalan ini. Dia menjelaskan manajemen banjir dapat dilakukan secara struktural dan non struktural.

Penanganan struktural bisa melalui normalisasi fungsi lahan, pengerukan dan membangun sistem pengairan yang terintegrasi, dan tu manajemen non struktural dilakukan melalui partisipasi masyarakat dan penegakan hukum misalnya penetapan denda bagi orang yang membuang sampah sembarangan.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَمَا تَفَرَّقُوْٓا اِلَّا مِنْۢ بَعْدِ مَا جَاۤءَهُمُ الْعِلْمُ بَغْيًاۢ بَيْنَهُمْۗ وَلَوْلَا كَلِمَةٌ سَبَقَتْ مِنْ رَّبِّكَ اِلٰٓى اَجَلٍ مُّسَمًّى لَّقُضِيَ بَيْنَهُمْۗ وَاِنَّ الَّذِيْنَ اُوْرِثُوا الْكِتٰبَ مِنْۢ بَعْدِهِمْ لَفِيْ شَكٍّ مِّنْهُ مُرِيْبٍ
Dan mereka (Ahli Kitab) tidak berpecah belah kecuali setelah datang kepada mereka ilmu (kebenaran yang disampaikan oleh para nabi) karena kedengkian antara sesama mereka. Jika tidaklah karena suatu ketetapan yang telah ada dahulunya dari Tuhanmu (untuk menangguhkan azab) sampai batas waktu yang ditentukan, pastilah hukuman bagi mereka telah dilaksanakan. Dan sesungguhnya orang-orang yang mewarisi Kitab (Taurat dan Injil) setelah mereka (pada zaman Muhammad), benar-benar berada dalam keraguan yang mendalam tentang Kitab (Al-Qur'an) itu.

(QS. Asy-Syura ayat 14)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement