Rabu 15 May 2013 07:40 WIB

Rekrut Agen Intelijen untuk CIA, Diplomat AS Ditangkap di Rusia

Rep: Nur Aini/ Red: Hazliansyah
Sekretaris Kedutaan Besar AS di Rusia Ryan Fogle
Foto: guardian
Sekretaris Kedutaan Besar AS di Rusia Ryan Fogle

REPUBLIKA.CO.ID, MOSKOW -- Rusia mengusir seorang diplomat AS setelah tertangkap tangan merekrut agen intelijen untuk bekerja di CIA. Diplomat tersebut ditangkap saat menyamar dengan peralatan khusus dan membawa sejumlah uang tunai.

Satu foto yang diterbitkan situs Rusia, menunjukkan dua wig ditemukan di tangan diplomat tersebut. Tiga pasang kacamata, ponsel, dan kompas juga menjadi peralatan dalam penyamaran itu. Uang senilai 500 euro turut disita.

Sekretaris Ketiga Kedutaan Besar AS, Ryan Fogle dalam foto itu tampak seperti agen rahasia saat perang dingin.

Dinas Keamanan Federal Rusia mengatakan Fogle ditahan dengan membawa peralatan khusus menyamar. Televisi Rusia memperlihatkan gambar kasar dari seorang pria yang diidentifikasi sebagai Fogle dalam wig pirang, ditangkap dan dibaringkan ke tanah.

Kementrian Luar Negeri Rusia memanggil Duta Besar AS, Michael McFaul untuk membahas kasus tersebut pada Rabu (15/5). Mereka mengeluarkan pernyataan untuk mendeportasi Forgle dari Rusia.

"Tindakan provokatif dengan semangat perang dingin tidak akan berarti bagi penguatan hubungan kepercayaan dua negara," ujar kementrian dilansir Reuters.

Juru Bicara Kementrian Luar Negeri AS, Patrick Ventrell mengatakan kejadian tersebut tidak akan mempengaruhi hubungan Rusia-AS atau rencana pembahasan mengenai Suriah.

Dia membenarkan adanya seorang petugas kedutaan yang ditahan sementara, tetapi menolak memberi komentar lebih jauh.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
۞ وَلَقَدْ اَخَذَ اللّٰهُ مِيْثَاقَ بَنِيْٓ اِسْرَاۤءِيْلَۚ وَبَعَثْنَا مِنْهُمُ اثْنَيْ عَشَرَ نَقِيْبًاۗ وَقَالَ اللّٰهُ اِنِّيْ مَعَكُمْ ۗ لَىِٕنْ اَقَمْتُمُ الصَّلٰوةَ وَاٰتَيْتُمُ الزَّكٰوةَ وَاٰمَنْتُمْ بِرُسُلِيْ وَعَزَّرْتُمُوْهُمْ وَاَقْرَضْتُمُ اللّٰهَ قَرْضًا حَسَنًا لَّاُكَفِّرَنَّ عَنْكُمْ سَيِّاٰتِكُمْ وَلَاُدْخِلَنَّكُمْ جَنّٰتٍ تَجْرِيْ مِنْ تَحْتِهَا الْاَنْهٰرُۚ فَمَنْ كَفَرَ بَعْدَ ذٰلِكَ مِنْكُمْ فَقَدْ ضَلَّ سَوَاۤءَ السَّبِيْلِ
Dan sungguh, Allah telah mengambil perjanjian dari Bani Israil dan Kami telah mengangkat dua belas orang pemimpin di antara mereka. Dan Allah berfirman, “Aku bersamamu.” Sungguh, jika kamu melaksanakan salat dan menunaikan zakat serta beriman kepada rasul-rasul-Ku dan kamu bantu mereka dan kamu pinjamkan kepada Allah pinjaman yang baik, pasti akan Aku hapus kesalahan-kesalahanmu, dan pasti akan Aku masukkan ke dalam surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai. Tetapi barangsiapa kafir di antaramu setelah itu, maka sesungguhnya dia telah tersesat dari jalan yang lurus.”

(QS. Al-Ma'idah ayat 12)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement