REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Ratusan warga menyaksikan aksi terjun payung dan pameran alutsista di Lapangan Gasibu, Bandung, Jumat (17/5). Kegiatan ini merupakan rangkaian hari ulang tahun KODAM III/ Siliwangi ke-67.
Acara ini berlangsung dari 17-19 Mei 2013 dan terdiri dari unsur TNI AD, TNI AL, TNI AU dan Polri. Berdasarkan pantauan Republika, pengunjung didominasi anak-anak beserta orang tuanya. Terlihat pula pelajar
sekolah menengah pertama dan sekolah menengah atas. Menurut salah satu pengunjung dari kawasan Antapani, Yudi, ia sengaja mengajak anaknya untuk membuka wawasan mengenai alutsista.
"Anak sering bertanya kalau melihat di televisi, dengan melihat langsung, dia bisa sekalian belajar," kata Yudi.
Tak jauh berbeda dengan Mahmudi yang mengajak anaknya untuk melihat alutsista dan aksi terjung payung dari personel TNI-AD, TNI -AL, TNI-AU dan POLRI. "Sebagai hiburan juga buat mereka, jadi tidak hanya ke mal atau main games saja," kata Mahmudi, warga Cikutra. Sang anak Arya, terlihat senang dengan 'wisata' nya kali ini. "Nanti besar mau jadi tentara,"kata dia sambil memerhatikan tentara yang lewat.
Selain pameran alutsista dan manuver terjun payung, Kodam Siliwangi juga menampilkan atraksi sisingaan. Warga berkumpul melihat atraksi sisingaan yang dibawakan dengan gaya tentara. Bahkan, warga yang ingin berpartisipasi dapat diarak dengan singa buatan itu.
Adapun stand yg digelar yaitu helikopter BO-105 dan Bell-412, kendaraan tempur dari bermacam-macam jenis Tank, kendaraan taktis dari bermacam-macam jenis Panser, bermacam senjata pistol, bermacam-macam senjata ringan jenis senapan, senjata berat seperti mortir dan meriam, juga munisi dan alat optik siang dan malam.
Dalam acara tersebut juga terdapat panggung hiburan Pesta Rakyat Siliwangi yg dimeriahkan oleh Artis Ibukota dan mobil khusus POLRI dlm Pelayanan Perpanjangan SIM dan STNK.
Wakapendam Kodam III Siliwangi, Isa Haryanto mengatakan, kegiatan ini sebagai salah satu bentuk kebersamaan dengan masyarakat. "Untuk rakyat Jabar dan untuk kebersamaan kita selama ini," ujar dia.