Senin 20 May 2013 11:06 WIB

Tukang Ojek di Kudus Diduga Dimobilisasi Hadiri Kampanye

Tukang ojek menunggu penumpang
Foto: dokumentasi
Tukang ojek menunggu penumpang

REPUBLIKA.CO.ID, KUDUS -- Panitia Pengawas Pemilihan Umum (Panwaslu) Kabupaten Kudus, Jawa Tengah, memanggil pengurus ojek Colo, untuk dimintai keterangannya soal dugaan mobilisasi penyedia jasa ojek untuk menghadiri kampanye salah satu pasangan calon.

"Laporan dugaan pelanggaran Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kudus terhadap penyedia jasa ojek di Desa Colo, Kecamatan Dawe, Kudus, sudah diterima pada Ahad (19/5)," kata Ketua Panwaslu Kudus, Bati Susianto, di Kudus, Senin.

Pada hari yang sama, katanya, Panwaslu Kudus juga melayangkan surat pemanggilan terhadap pengurus atau pihak yang bertanggung jawab dalam kepengurusan paguyuban ojek Colo.

Selain itu, lanjut dia, Panwaslu Kudus juga memanggil pelapor serta saksi yang melihat langsung adanya pengumuman yang meminta penyedia jasa ojek yang tergabung dalam Persatuan Angkutan Sepeda Motor Muria (PASMM) menggunakan seragam merah putih dan berkumpul di pangkalan ojek. Dalam pengumuman tersebut, dicantumkan pula sanksi bagi yang tidak mengindahkannya diancam sanksi satu pekan.

"Kami juga sudah mendatangi langsung lokasi adanya pengumuman tersebut. Memang benar ada pengumuman tersebut," ujarnya.

Ia mengakui, belum bisa menyimpulkan hal tersebut tergolong pelanggaran dalam Pilkada atau tidak. Menurut dia, pemaksaan terhadap seseorang untuk menghadiri kampanye salah satu pasangan calon tertentu merupakan pelanggaran.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَلَقَدْ اَرْسَلْنَا رُسُلًا مِّنْ قَبْلِكَ مِنْهُمْ مَّنْ قَصَصْنَا عَلَيْكَ وَمِنْهُمْ مَّنْ لَّمْ نَقْصُصْ عَلَيْكَ ۗوَمَا كَانَ لِرَسُوْلٍ اَنْ يَّأْتِيَ بِاٰيَةٍ اِلَّا بِاِذْنِ اللّٰهِ ۚفَاِذَا جَاۤءَ اَمْرُ اللّٰهِ قُضِيَ بِالْحَقِّ وَخَسِرَ هُنَالِكَ الْمُبْطِلُوْنَ ࣖ
Dan sungguh, Kami telah mengutus beberapa rasul sebelum engkau (Muhammad), di antara mereka ada yang Kami ceritakan kepadamu dan di antaranya ada (pula) yang tidak Kami ceritakan kepadamu. Tidak ada seorang rasul membawa suatu mukjizat, kecuali seizin Allah. Maka apabila telah datang perintah Allah, (untuk semua perkara) diputuskan dengan adil. Dan ketika itu rugilah orang-orang yang berpegang kepada yang batil.

(QS. Gafir ayat 78)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement