Rabu 22 May 2013 19:09 WIB

Dijadikan Tersangka Video Porno, Wabup Bogor: Saya Belum Tahu

Wakil Bupati Bogor, Karyawan Faturachman.
Foto: IST
Wakil Bupati Bogor, Karyawan Faturachman.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Wakil Bupati Bogor Karyawan Faturrahman dijadikan tersangka oleh Polda Jawa Barat. Ketua DPC PDIP Bogor tersebut mengaku belum mendapatkan pemberitahuan terkait penetapan status tersebut.

"Belum tahu,"ujarnya singkat saat dihubungi RoL dari Jakarta, Rabu (22/5). Faturrahman mengaku sedang mendampingi Ketua Umum DPP PDIP Megawati Soekarnoputri di Nusa Tenggara Timur (NTT).

"Saya sekarang sedang berada di NTT acara Pilkada dampingi Ketua Umum,"ujarnya. Oleh karena itu, dia belum bisa berbicara banyak mengenai penetapannya tersebut. 

Ditanya soal tuduhannya telah menyebarluaskan video porno, Faturrahman enggan berkomentar banyak. Dia hanya mengungkap singkat,"Kita lihat saja nanti,"jelasnya.

 

Kepolisian Daerah (Polda) Jawa Barat menetapkan Wakil Bupati Bogor Karyawan Faturachman sebagai tersangka terkait penyebaran video porno.

"Iya (jadi tersangka)," kata Humas Polda Jawa Barat Kombes Pol Martinus Sitompul, ketika dihubungi melalui telepon, Rabu.

Ketika ditanyakan sejak kapan Polda Jabar menetapkan Wakil Bupati Bogor sebagai tersangka, pihaknya enggan merinci lebih lanjut.

 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
اَلَمْ تَرَ اِلَى الَّذِيْ حَاۤجَّ اِبْرٰهٖمَ فِيْ رَبِّهٖٓ اَنْ اٰتٰىهُ اللّٰهُ الْمُلْكَ ۘ اِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّيَ الَّذِيْ يُحْيٖ وَيُمِيْتُۙ قَالَ اَنَا۠ اُحْيٖ وَاُمِيْتُ ۗ قَالَ اِبْرٰهٖمُ فَاِنَّ اللّٰهَ يَأْتِيْ بِالشَّمْسِ مِنَ الْمَشْرِقِ فَأْتِ بِهَا مِنَ الْمَغْرِبِ فَبُهِتَ الَّذِيْ كَفَرَ ۗوَاللّٰهُ لَا يَهْدِى الْقَوْمَ الظّٰلِمِيْنَۚ
Tidakkah kamu memperhatikan orang yang mendebat Ibrahim mengenai Tuhannya, karena Allah telah memberinya kerajaan (kekuasaan). Ketika Ibrahim berkata, “Tuhanku ialah Yang menghidupkan dan mematikan,” dia berkata, “Aku pun dapat menghidupkan dan mematikan.” Ibrahim berkata, “Allah menerbitkan matahari dari timur, maka terbitkanlah ia dari barat.” Maka bingunglah orang yang kafir itu. Allah tidak memberi petunjuk kepada orang-orang zalim.

(QS. Al-Baqarah ayat 258)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement