Jumat 24 May 2013 13:55 WIB

Nasi Uduk Ungu Dijadikan Ikon Kota Sukabumi

Salah satu sudut kota Sukabumi.
Foto: matanews.com
Salah satu sudut kota Sukabumi.

REPUBLIKA.CO.ID, SUKABUMI -- Kuliner khas Sunda yakni nasi uduk ungu dijadikan ikon Kota Sukabumi. Kuliner ini mempunyai kelebihan dan kekhasan serta hanya ada wilayah tersebut.

"Nasi uduk ungu buatan Martini Juwita ini ternyata sudah terkenal sampai keluar kota dan ternyata nasi uduk ungu ini merupakan yang pertama di Indonesia. Jika ada di daerah lain, itu mungkin saja mencontoh ide dari Kota Sukabumi," kata Wali Kota Sukabumi, M Muraz, Jumat.

Muraz mengatakan nasi uduk ungu milik 'Mamih Ungu' yang berada di Jalan Brawijaya, Kecamatan Gunungpuyuh, dijadikan ikon karena memiliki keunikan dan bisa dijadikan tempat penikmat wisata kuliner dari luar Kota Sukabumi.

Selain itu, Kota Sukabumi nantinya tidak lagi dikenal sebagai kota mochi saja. Tetapi, sukabumi saat ini sudah memiliki ikon kuliner lainnya seperti nasi uduk ungu. Bahkan, nasi uduk ini tidak hanya berwarna ungu saja tetapi juga ada yang berwarna hijau.

Adanya ikon kuliner baru di Kota Sukabumi diharapkan bisa meningkatkan pendapatan asli daerah atau PAD dari sektor kuliner. Untuk mendukung progam tersebut, pihaknya saat ini terus melakukan pembenahan khususnya sarana jalan raya.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
۞ وَلَقَدْ اَخَذَ اللّٰهُ مِيْثَاقَ بَنِيْٓ اِسْرَاۤءِيْلَۚ وَبَعَثْنَا مِنْهُمُ اثْنَيْ عَشَرَ نَقِيْبًاۗ وَقَالَ اللّٰهُ اِنِّيْ مَعَكُمْ ۗ لَىِٕنْ اَقَمْتُمُ الصَّلٰوةَ وَاٰتَيْتُمُ الزَّكٰوةَ وَاٰمَنْتُمْ بِرُسُلِيْ وَعَزَّرْتُمُوْهُمْ وَاَقْرَضْتُمُ اللّٰهَ قَرْضًا حَسَنًا لَّاُكَفِّرَنَّ عَنْكُمْ سَيِّاٰتِكُمْ وَلَاُدْخِلَنَّكُمْ جَنّٰتٍ تَجْرِيْ مِنْ تَحْتِهَا الْاَنْهٰرُۚ فَمَنْ كَفَرَ بَعْدَ ذٰلِكَ مِنْكُمْ فَقَدْ ضَلَّ سَوَاۤءَ السَّبِيْلِ
Dan sungguh, Allah telah mengambil perjanjian dari Bani Israil dan Kami telah mengangkat dua belas orang pemimpin di antara mereka. Dan Allah berfirman, “Aku bersamamu.” Sungguh, jika kamu melaksanakan salat dan menunaikan zakat serta beriman kepada rasul-rasul-Ku dan kamu bantu mereka dan kamu pinjamkan kepada Allah pinjaman yang baik, pasti akan Aku hapus kesalahan-kesalahanmu, dan pasti akan Aku masukkan ke dalam surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai. Tetapi barangsiapa kafir di antaramu setelah itu, maka sesungguhnya dia telah tersesat dari jalan yang lurus.”

(QS. Al-Ma'idah ayat 12)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement