Selasa 28 May 2013 08:39 WIB

Suporter Inggris Diimbau Tak Rasis

Rep: Rizky Jaramaya/ Red: Fernan Rahadi
Suporter Timnas Inggris (ilustrasi)
Foto: bbc.co.uk
Suporter Timnas Inggris (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Asosiasi Sepakbola Inggris (FA) akan mengirimkan surel (e-mail) kepada setiap suporter Timnas Inggris yang sudah memiliki tiket dan akan menghadiri laga persahabatan melawan Irlandia. Surel tersebut berisi imbauan agar para suporter tidak melakukan aksi rasisme selama pertandingan.

Jika dilihat dari sejarah keduanya, sekitar 18 tahun lalu, pertandingan antara Inggris dan Irlandia sempat diberhentikan setelah berjalan selama 27 menit, karena kerusuhan yang dilakukan oleh suporter Inggris. Selain itu, latar belakang sejarah kedua negara tersebut menjadi salah satu faktor terjadinya kericuhan.

"Saya ingin meminta kepada para pendukung kami agar menghormati lawan," ujar manajer Timnas Inggris Roy Hodgson, dilansir Daily Mail, Selasa (28/5).

Pertandingan persahabatan antara Inggris dan Irlandia akan digelar di Stadion Wembley dan tiket telah terjual sekitar 90 ribu lembar. Menurut Hodgson, Wembley telah dianggap sebagai rumah sepak bola seluruh dunia. Dia berharap dalam pertandingan nanti para suporter bisa bersikap tenang dan tidak berbuat rusuh.

FA mengirimkan surel tersebut karena telah menerima surat dari FIFA setelah Inggris memenangkan laga persahabatan di San Marino dua bulan lalu. Ketika itu, pertandingan berakhir ricuh karena tindakan rasisme dari pendukung Timnas Inggris.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement