Jumat 31 May 2013 06:11 WIB

Wakil Presiden Barcelona: Mourinho Adalah Bencana!

Jose Mourinho
Foto: dailymail.co.uk
Jose Mourinho

REPUBLIKA.CO.ID, BARCELONA -- Wakil Presiden Barcelona Carles Vilarrubi kembali menghujat mantan pelatih Real Madrid Jose Mourinho. Setelah menyebut pria Portugal itu sebagai 'momok sepak bola Spanyol' baru-baru ini, kali ini ia menyebutnya sebagai 'bencana'.

Vilarrubi mengatakan keputusan Chelsea untuk merekrut Mourinho adalah sebuah kesalahan besar. "Itu tidak baik untuk sepak bola Inggris. Chelsea mungkin berpikir memiliki waktu-waktu yang baik bersamanya di masa lalu," kata Vilarrubi seperti dilansir Football Espana.

"Anda akan melihat Mourinho yang asli sekarang. Jika ia bersikap seperti apa yang dia tunjukkan di Spanyol, yang terjadi hanyalah sebuah hubungan tak bahagia, sebuah bencana. Di usianya yang sekarang ia tidak akan berubah," tuturnya.

"Posisi saya bukan karena ia adalah pelatih tim rival, akan tetapi karena siapa dia dan apa yang dia lakukan. Selama tiga tahun di Spanyol ia hanya menciptakan ketidaksetujuan dan argumen, tidak ada sesuatu yang positif yang ia bawa," katanya

"Seharusnya anda bisa belajar banyak hal baik dari menonton sepak bola, sirkus, atau opera. Namun tidak ada hal baik yang dia  (Mourinho) bawa. Tidak ada keseimbangan positi. Saya tidak melihat sesuatu yang baik tentang dia. Tidak satu pun. Dalam istilah olahraga, mungkin saya bukan orang yang tepat untuk ditanyai, namun dalam istilah kultural, ia adalah sebuah bencana."

"Terpisah dari serangannya terhadap pelatih Barca, lingkungan yang ia ciptakan, hubungannya dengan para pemain, dengan para jurnalis yang sangat buruk. Saya gembira ia pergi, begitu juga semua orang di sepak bola Spanyol," kata Vilarrubi.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement