REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Florentino Perez, presiden Real Madrid, telah menunjuk Zinedine Zidane sebagai direktur olahraga Real Madrid musim ini. Perez pun melihat Zidane sebagai sosok pelatih masa depan Real Madrid.
''Dia memiliki antusiasme yang luar biasa untuk menjadi seorang pelatih,'' kata Perez. ''Saya pun menyukainya. Tapi, saya pikir dia sekarang ingin terlebih dahulu bergerak ke level kedua.''
Pada pekan depan, Zidane akan tiba di Santigo Bernabeu untuk menjalan tugasnya sebagai direktur klub. Perez akan melihat kemampuan Zidane sebelum mempercayakannya sebagai pelatih.
''Dari sana, kita akan melihat segala kemungkinan,'' kata Perez.
sumber : www.tribalfootball.com
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement