Jumat 14 Jun 2013 20:12 WIB

Red: Sadly Rachman

Jabar Menanti Janji Aher dan Deddy Mizwar

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG--Pasangan Ahmad Heryawan dan Deddy Mizwar  akhirnya resmi dilantik menjadi Gubernur dan Wakil Gubernur Jabar masa jabatan 2013-2018. Pelantikan keduanya dilakukan oleh Menteri Dalam Negeri Gamawan Fauzi mewakili Presiden RI di Gedung Merdeka, Jl Asia Afrika, Kota Bandung, Kamis (13/6)

Acara pelantikan tersebut digelar dalam Rapat Paripurna Istimewa DPRD Jabar yang dipimpin oleh Ketua DPRD Jabar Irfan Suryanegara dan disaksikan oleh para tamu undangan  dari berbagai  berbagai elemen masyarakat, pejabat daerah, dan pusat. Di antara yang hadir  tampak mantan Gubernur Jakarta Sutioso, Menteri Pertanian Suswono, Menteri Pemuda dan Olahraga Roy Suryo, Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS ) Anis Matta,  dan Majelis Dewan Syuro PKS Hilmi Aminudin.

Acara dimulai dengan  menyanyikan Lagu Indonesia Raya dengan iringan musik angklung.  Dalam pembukaan Rapat Paripurna Istimewa tersebut, Ketua DPRD Jabar  Irfan Suyanegara mengatakan bahwa masa jabatan Gubernur dan Wakil Gubernur Jabar periode 2008-2013 telah habis pada hari ini. Dan menyampaikan apresisi dan terimakasih sebesar-besarnya atas loyalitas Dede Yusuf selama bekerja sebagai Wagub Jabar.

Diawali pembacaan Surat Keputusan Presiden dengan nomor 61/P/2013 yang menyatakan tentang pengangkatan Ahmad Heryawan dan Deddy Mizwar sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Jabar masa jabatan 2013-2018. Aher dan Demiz pun berdiri di panggung  untuk diambil sumpahnya  oleh Menteri Dalam Negeri Gamawan Fauzi  dan diikuti dengan penandatanganan pakta integritas dan dilanjutkan dengan penyematan tanda pangkat jabatan.

Dalam kesempatan itu Gubernur Jabar terpilih, Ahmad Heryawan diminta Menteri Dalam Negeri Gamawan Fauzi untuk segera menepati janjinya semasa kampanye.  Janji-janji politik sewaktu kampanye tersebut diharapkan Gamawan segera dituangkan dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Jabar 5 tahun ke depan.

 

Teks/Videographer: Edi Yusuf
Narasi: Agung Sasongko