REPUBLIKA.CO.ID, NEW DELHI -- Aktris cantik Bollywood, Anushka Sharma memiliki kegemaran khusus pada gaun backless. Ia menilai, gaun backless identik dengan keyakinan.
"Backless menandakan keyakinan dan itu selalu diperlukan dalam mode. Backless di ingatanku adalah sinonim untuk kepercayaan diri dan karenanya sangat penting," kata Anushka, dilansir dari Bollywood Celebden, Rabu (19/6).
Model yang beralih menjadi aktris ini memulai debutnya di film 'Rab Ne Bana Di Jodi' sebagai Salwar, seorang gadis yang berpakaian konvensional pada 2008.
Berikutnya, Anushka mengantongi peran glamor dalam film 'Ladies vs Ricky Bahl,' 'Badmaash Company,' dan 'Jab Tak Hai Jaan' bersama mega bintang Shahrukh Khan.
Saat ini, aktris 25 tahun ini sedang menjalani syuting untuk film terbaru 'PK' garapan Rajkumar Hirani, juga 'Bombay Velvet' garapan Anurag Kashyap.
Dalam film 'PK' alias 'Peekay,' Anushka akan bekerja dengan Aamir Khan. Di film berikutnya dia akan berpasangan dengan aktor papan atas Salman Khan. Ini akan menjadi pertama kalinya publik menyaksikan Salman Khan berpasangan dengan Anushka Sharma.