Rabu 19 Jun 2013 17:46 WIB

Nainggolan Antar Jakarta All-Star Jinakkan Garuda Muda

 Pesepakbola Belgia keturunan Indonesia, Radja Nainggolan (kanan), saat laga eksebisi Jakarta All Star vs Indonesia U-23 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Rabu (19/6).
Foto: Republika/Edwin Dwi Putranto
Pesepakbola Belgia keturunan Indonesia, Radja Nainggolan (kanan), saat laga eksebisi Jakarta All Star vs Indonesia U-23 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Rabu (19/6).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Gol tunggal Radja Nainggolan di penghujung babak pertama, mengantarkan Jakarta All-Star menjinakkan Timnas U-23 dalam laga ekspidisi yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Rabu (19/6) sore.

Jika di babak pertama, Timnas U-23 kerepotan meladeni gempuran Nainggolan dkk, di babak kedua Garuda Muda mampu keluar dari tekanan. Beberapa kali laskar Rahmad Darmawan membuat Mukti Ali Raja jatuh bangun menyelamatkan gawangnya.

Trio Irsyad Maulana, Andik Vermansah dan Agung Supriyanto beberapa kali membuat barisan pertahanan Jakarta All-Star kalang kabut. Sayangnya, peluang demi peluang gagal dikonversi menjadi gol.

Terus diserang bukan berarti Jakarta All-Star tak punya peluang. Nainggolan yang menjadi motor serangan beberapa kali melepaskan umpan terukur ke kotak 12 pas. Sayang, seribu  sayang, umpan-umpan gelandang Cagliari itu gagal diselesaikan striker-striker Jakarta All-Star.

Guna mempertajam lini serang, pelatih Jakarta All-Star, Danurwindo, coba memasukan duet Rochy Putiray dan Kurniawan Dwi Cahyo. Pemain muda Kim Kurniawan juga dimasukan guna menopang para seniornya.

Pergantian itu terbukti cukup ampuh. Rochy yang kini berusia 42 tahun beberapa kali membuat lini belakang Garuda Muda keteteran. Meski kecepatan Rochy sudah berkurang drastis, namun penyerang kelahiran Ambon itu masih memiliki taji. Sayangnya, beberapa peluang yang dimiliki penyerang yang pernah merumput di Hongkong itu belum berbuah gol.

Di akhir babak kedua, para pemain Timnas U-23 terlecut untuk menyamakan kedudukan. Tekanan terus diberikan ke gawang Jakarta All-Star yang sejak menit ke-70 dikawal kiper legendaris, Hendro Kartiko. Namun, hingga peluit panjang berbunyi, kedudukan tak berubah 1-0 untuk kemenangan Jakarta All-Star

Klasemen Liga 1 Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 15 10 4 1 20 10 34
2 Persib Bandung Persib Bandung 14 9 5 0 25 15 32
3 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 15 7 5 3 22 13 26
4 Persija Persija 15 7 4 4 21 6 25
5 Bali United Bali United 14 7 3 4 21 8 24
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement