Sabtu 22 Jun 2013 21:42 WIB

Ahok Lebih Suka Jokowi Tetap Jadi Gubernur DKI Ketimbang Nyapres

Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi)
Foto: Antara
Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo dan Basuki Purnama, melakukan sesi tanya-jawab di panggung utama HUT DKI Jakarta di Lapangan Monas yang dipandu oleh Dedy Corbuzier, Sabtu malam.

Dalam sesi-tanya jawab yang dilakukan oleh Jokowi dan Ahok, banyak pertanyaan yang menyangkut pribadi masing-masing dan harus dijawab dengan cepat dan tepat.

Salah satu pertanyaan yang menggelitik adalah yang diajukan kepada Ahok, apakah dia lebih suka jika Jokowi jadi gubernur atau presiden. Ahok menjawab dirinya lebih suka jika Jokowi tetap menjadi Gubernur DKI.

Selanjutnya, beberapa pertanyaan diajukan kepada Jokowi adalah, apakah ia memilih menonton konser Metalica atau rapat seharian dengan pejabat. Jokowi memilih menonton konser Metalica.

"Banyak hutang atau banyak janji?" tanya Dedy.

"Banyak janji tapi harus ditepati," jawab Jokowi.

sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement