REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Kepergian Carlos Tevez ke Juventus meninggalkan satu tempat di posisi penyerang. Tak ingin berlama-lama membiarkan posisi itu lowong, manajer Manchester City Manuel Pellegrini bergerak cepat.
Dikutip Daily Mail, Ahad (30/6), secara terus terang, ia mengaku tertarik untuk untuk memboyong penyerang Fluminense, Frederico Chaves Guedes alias Fred dan bomber Benfica Oscar Cardozo. Tentu saja incaran the Citizens cukup mengagetkan.
Lantaran mereka sebelumnya mengincar ujung tombak Napoli, Edinson Cavani. Namun, tawaran City sebesar 54 juta euro atau sekitar Rp 697,5 miliar langsung ditolak manajemen klub berjuluk Il Partenopei itu. Meski upaya mendatangkan Cavani didukung Direktur Sepak Bola City Txiki Begiristain, Pellegrini mencoba realistis.
Faktor harus bersaing dengan Chelsea dan Real Madrid yang ikut mengajukan proposal untuk mendapatkan tanda tangan pemain Timnas Uruguay itu juga menjadi pertimbangannya. Alhasil, mengalihkan buruan pada Fred merupakan solusi tepat. Apalagi performanya bersama Timnas Brasil di Piala Konfederasi sedang tajam-tajamnya.
Fred yang berusia 29 tahun mencetak gol ke gawang Timnas Inggris saat dihelat laga persahabatan pada awal bulan ini. Mantan pemain Olympique Lyon itu juga menjadi pahlawan Selecao dengan dua golnya saat menundukkan Italia dengan skor 4-2, dan satu gol ke gawang Uruguay. Atas kontribusinya itu, Brasil lolos ke final menghadapi Spanyol.
Kalau gagal merekrut Fred, opsi kedua adalah mendatangkan Cardozo yang dikenal sebagai pencetak gol tunggul di final Liga Eropa, musim lalu, meski klubnya, Benfica kalah 1-2 dari Chelsea. Pilihan lain adalah membujuk gelandang serang Fiorentina, Stevan Jovetic dan penyerang AC Milan, Stephan El Shaarawy agar mau berlabuh ke Stadion Etihad.
Sebelumnya, City sudah mendapatkan dua pemain baru, yaitu pemain sayap Jesus Navas dan gelandang serang Fernandinho. Pellegrini terus mengupayakan pembaruan pemain sepeninggal Roberto Mancini.