REPUBLIKA.CO.ID, SEOUL -- Kabar baik untuk seluruh VIP, BigBang berhasil memenangkan dua kategori bergengsi di MTV Video Music Awards Japan (VMAJ) 2013. Selain memenangkan Best Album of the Year, BigBang juga memenangkan Best Dance Video untuk video klip dan lagu Fantastic Baby.
Video musik Fantastic Baby sebelumnya juga ada di peringkat kedua dengan penonton terbanyak di Youtube Japan Video Views Ranking pada 2012. Grup Korea Selatan ini berhasil mengalahkan artis lokal Jepang, seperti Zedd, Inou, Nakashima Megumi, dan Skrillex yang juga menjadi sesama nominator.
Dilansir dari Soompi, Senin (1/7), BigBang juga memberikan kejutan lain untuk penggemarnya. Mereka akan merilis CD dan DVD yang berisi koleksi khusus pembuatan video terbaik BigBang sepanjang berkarier 2006 hingga 2012. Temanya adalah BigBang Best M/V Making Film Collection 2006-2012.
G Dragon, TOP, Taeyang, Daesung, dan Seungri akan menunjukkan semua cuplikan di balik layar dari video musik terbaik mereka sejak debut dengan Lalala pada 2006 lalu. Penggemar bisa melihat apa saja yang terjadi di balik kamera dalam proses pembuatan beberapa video musik favorit mereka untuk sejumlah lagu. Seperti Lies, Haru Haru, Tonight, dan Monster.
Keping disk tersebut ada dua, salah satunya juga akan menampilkan pembuatan video untuk karya solo pimpinan BigBang, G Dragon dalam dua lagu. Yaitu Heartbreaker dan Crayon. Prapenjualan CD/DVD khusus ini telah dimulai pada 20-27 Juni lalu. Selamat, BigBang!